Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura

Sabtu, 29 April 2023 - 20:31 WIB
loading...
Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura
Indahnya Timur Indonesia menjadi santapan GFNY Riders pada Jayapura Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life. Foto: GFNY
A A A
JAYAPURA - Indahnya pesisir pantai di Timur Indonesia menjadi santapan GFNY Riders pada Jayapura Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life, Sabtu (29/4/2023). Begitu pula dengan pemandangan alam sekitar.



"Seperti janji kami, setiap group ride pasti ada daya tarik dan keunikannya tersendiri," kata Team Leader GFNY Indonesia, M. Mahful.

"Kali ini, GFNY Riders akan bersepeda di bibir samudera, dengan anginnya yang kuat, dan bonus area paling ikonik di kota Jayapura," lanjutnya.

Tempat ikonik itu adalah Jembatan Merah Youtefa. Ini membuat para peserta bisa sekaligus berwisata.

"Jembatan ini panjangnya sekitar 700 meter, menghubungkan Kota Jayapura, Distrik Hamadi, dan Distrik Muara Tami," kata Brand Ambassador GFNY Bali - IFG Life 2023, Andi Elianti.

Andi yang lahir dan besar di Jayapura dengan bersemangat menambahkan kali ini peserta ditantang untuk tetap dalam peloton dan mengatasi hambatan angin.

"Agar terbiasa saat mengikuti GFNY Bali 17 September 2023 dan GFNY Mandalika 28 Mei 2023," jelas Andi.

Quota 100 peserta telah terpenuhi. Mereka berkumpul dan start di Grand Tabi Hotel pada pukul 06.30 WIT.

Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura


Peserta yang didominasi jersey warna hijau khas GFNY Indonesia bergerak ke Jembatan Youtefa, menyusuri Pantai Holtekamp, menuju Polda Papua Koya Koso, dan finish di The Marlin Seafood.

"Ini jauh melewati ekspektasi kami, bahwa GFNY Riders di Timur Indonesia selalu antusias mengikuti group ride yang dilakukan GFNY Indonesia," ujar Founder GFNY Indonesia, Axel Moeller.

"Sisi idealis kami adalah mendorong pariwisata Indonesia, juga mempertahankan dua medali emas di ajang GFNY Athletes Choice Award yang diselenggarakan GFNY World, yaitu, pada kategori Best Race Destination dan Best Finish Village," lanjutnya.

Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura


Seluruh peserta group ride mendapatkan proteksi asuransi jiwa dan kesehatan yaitu LifeSAVER dari Asuransi IFG Life yang menjadi sponsor utama GFNY Bali 2023.

"Komitmen kami memberikan pengalaman yang aman, menyenangkan, juga ketenangan saat melakukan aktivitas beradrenalin tinggi," Kata Bayu Fariesta Sakti selaku Head of Marketing IFG Life.

IFG Life merupakan perusahaan asuransi jiwa dan kesehatan yang berada di bawah naungan Kementerian BUMN.

IFG Life hadir untuk melengkapi dan memperkuat ekosistem IFG sebagai BUMN holding asuransi, penjaminan dan investasi.

Sebagai komitmen IFG Life dalam meningkatkan kenyamanan nasabah dan masyarakat dalam berasuransi, IFG Life menyediakan aplikasi Life by IFG yang juga digunakan untuk mendaftarkan diri di event GFNY Group Ride Indonesia.



Peserta hanya perlu men-download aplikasi Life by IFG di App Store atau Play Store. Kemudian, setelah melakukan proses registrasi dan verifikasi maka setiap peserta akan mendapatkan proteksi asuransi selama sebulan penuh tanpa biaya apapun.

Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura


Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura


Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9013 seconds (0.1#10.140)