Tekad AC Milan Rusak Rekor Kandang Juventus dan Lolos ke Liga Champions Musim Depan

Minggu, 28 Mei 2023 - 16:02 WIB
Stefano Pioli mematok tiga poin sempurna saat bertamu ke markas Juventus pada pekan 37 Liga Italia 2022/2023 di Stadion Allianz, Senin (29/5/2023) dini hari WIB / Foto: AC Milan
TURIN - Stefano Pioli mematok tiga poin sempurna saat bertamu ke markas Juventus pada pekan 37 Liga Italia 2022/2023 di Stadion Allianz, Senin (29/5/2023) dini hari WIB. Skenario itu muncul lantaran Rossoneri ingin mengamankan tempat di kompetisi Eropa (Liga Champions) musim depan.

Milan saat ini menduduki posisi keempat pada klasemen sementara Liga Italia dengan nilai 64 poin. Tim Pioli unggul lima angka di dua pertandingan tersisa musim ini.

Karena itu, tak ada pilihan selain mengamankan kemenangan di Stadion Allianz. Tapi Milan tetap wajib mewaspadai Juventus, sebab Juventus memiliki rekor pertandingan kandang yang baik.





"Kami menghadapi tim Juventus yang fokus dan bertekad, dan bersama dengan Napoli memiliki rekor kandang terbaik. Hanya ada dua pertandingan tersisa, dan kami harus mencoba dan mendapatkan tempat keempat atau bahkan lebih baik di klasemen, ini adalah pertandingan besar," kata Pioli dilansir dari laman resmi AC Milan, Minggu (28/5/2023).

"Kita tidak boleh lupa dari mana kita memulai, tapi itu bukan akhir siklus, menang di Turin, dan kami akan berada di Liga Champions. Ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakan pasar transfer, pembaruan kontrak, atau masa depan," tambahnya tegas.



Setelah bersua Juventus, AC Milan masih akan menjalani satu pertandingan sisa melawan Verona pada 4 Juni 2023 mendatang. Kendati begitu, Pioli tidak mau terlena dan kembali menegaskan Rossoneri harus menang melawan Juventus.

"Saya yakin Juventus akan memberikan penampilan terbaik mereka, tetapi kami ingin menang untuk menutup semua diskusi dan tidak pergi ke pertandingan terakhir masih membutuhkan poin," imbuh Pioli.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More