Al-Hilal Umumkan Kedatangan Messi Sebelum Akhir Pekan

Senin, 05 Juni 2023 - 16:00 WIB
Delegasi Al-Hilal dikabarkan telah terbang ke Paris untuk membicarakan mengenai kesepakatan tentang masa depan Lionel Messi / Foto: Only Sports
PARIS - Lionel Messi memang sudah tak muda lagi. Tapi kakinya tak pernah menua untuk mengolah si kulit bundar. Itulah yang terjadi saat salah satu klub Arab Saudi, Al-Hilal tertarik mendatangkan pemain berusia 35 tahun tersebut.

Delegasi Al-Hilal dikabarkan telah terbang ke Paris untuk membicarakan mengenai kesepakatan tentang masa depan Lionel Messi . Nantinya pejabat senior klub berencana bertemu dengan ayah sekaligus agen La Pulga, Jorge, untuk menyelesaikan mengenai pembicaraan kontrak.



"Ada delegasi Saudi di Paris dengan satu tujuan, kembali dengan persetujuan resmi Messi atas tawaran Saudi," kata seorang sumber yang dekat dengan klub dikutip dari Fox Sports, Senin (5/6/2023).



Pejabat lain, yang dekat dengan negosiasi, mengatakan: "Kami berada di tahap akhir kesepakatan. Jika semuanya berjalan lancar, Messi akan menandatangani kontrak barunya dan Al-Hilal akan mengumumkannya sebelum akhir pekan."



Menurut Foot Mercato, kontrak baru Messi dengan Al Hilal dilaporkan bernilai USD1,9 miliar (Rp28 triliun) dengan durasi selama dua tahun. Klub asal Arab Saudi ini sepertinya mengejar momentum agar tidak ditelikung Barcelona.

Ya, Barcelona dikabarkan juga tertarik mendatangkan Messi ke Camp Nou pada bursa transfer musim panas mendatang. Namun klub berjuluk Blaugrana itu masih sangat hati-hati dalam mengajukan tawaran.
(yov)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More