Gol Ronaldo Jelang Turun Minum, Bawa Juventus Unggul atas Sampdoria

Senin, 27 Juli 2020 - 03:46 WIB
Menjelang jeda, Quagliarella hampir saja membuat Sampdoria memimpin setelah mencoba meneruskan umpan silang. Tapi, Szczesny kembali melakukan penyelamatan gemilang. Selanjutnya, giliran Federico Bernardeschi melesakan tembaka keras. Tapi, bisa diblok kipper lawan.

Juventus kemudian mendapat tendangan bebas tidak jauh dari luar kotak penalti. Namun, tembakan Bernardeschi malah melambung di atas gawang.

Juventus akhirnya bisa memecah kebuntuan melalui Ronaldo. Berawal dari tendangan bebas, Miralem Pjanic tidak langsung menendang bola ke gawang, tapi mengopernya kepada Ronaldo yang langsung diteruskan menjadi gol. Alhasil, tuan rumah memimin 1-0.

Susunan Pemain

Juventus: 4-3-3

Szczesny; Danilo, De Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Rabiot, Pjanic, Matuidi; Cuadrado, Dybala, Ronaldo

Pelatih: Maurizio Sarri

Sampdoria: 4-4-2

Audero; Tonelli, Yoshida, Chabot, Augello; Depaoli, Linetty, Thorsby, Jankto; Ramirez, Quagliarella

Pelatih: Claudio Ranieri
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More