Jaga Marwah Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir Benahi JIS Sesuai Permintaan FIFA
Kamis, 27 Juli 2023 - 17:01 WIB
"Di Indonesia, tipe rumput adalah Zoysia dan pemulihannya sangat lambat, pimpinan saya menyoroti faktor itu akan membuat permukaan yang buruk di Stadion JIS," tulis FIFA dalam surat resminya.
Dengan jenis rumput yang digunakan saat ini lapangan hanya akan bisa digunakan dua atau tiga laga saja. Hal ini yang membuat FIFA tidak merekomendasikan JIS sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17. Untuk itu, renovasi bisa menjadi pilihan dengan mengganti rumput seperti yang dilakukan oleh FIFA di beberapa stadion di Indonesia.
Penanaman ulang rumput tersebut akan berjalan selama 8-10 pekan. Sehingga dengan jadwal Piala Dunia U-17 yang dimulai pada akhir November 2023 nanti masih ada waktu untuk membenahi. FIFA pun memastikan akan membantu dengan menurunkan langsung konsultan lapangan.
"Kami siap mendukung proses ini dengan semua keahlian dan pengalaman yang diperoleh dalam kompetisi FIFA di semua tingkatan," lanjut surat tersebut.
FIFA meminta JIS menjadi prioritas agar renovasi akan berjalan seperti waktu yang telah direncanakan alias selesai sebelum turnamen Piala Dunia U-17 digelar. Tidak hanya soal renovasi, FIFA berjanji akan mendampingi agar lapangan JIS tetap terawat.
"Kami merencanakan lokakarya manajemen lapangan untuk mentransfer ilmu dari para ahli kami ke manajemen lokal serta memastikan pemeliharaan lapangan yang tepat dilakukan sebelum dan selama turnamen," tulis FIFA.
Dengan jenis rumput yang digunakan saat ini lapangan hanya akan bisa digunakan dua atau tiga laga saja. Hal ini yang membuat FIFA tidak merekomendasikan JIS sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17. Untuk itu, renovasi bisa menjadi pilihan dengan mengganti rumput seperti yang dilakukan oleh FIFA di beberapa stadion di Indonesia.
Penanaman ulang rumput tersebut akan berjalan selama 8-10 pekan. Sehingga dengan jadwal Piala Dunia U-17 yang dimulai pada akhir November 2023 nanti masih ada waktu untuk membenahi. FIFA pun memastikan akan membantu dengan menurunkan langsung konsultan lapangan.
"Kami siap mendukung proses ini dengan semua keahlian dan pengalaman yang diperoleh dalam kompetisi FIFA di semua tingkatan," lanjut surat tersebut.
FIFA meminta JIS menjadi prioritas agar renovasi akan berjalan seperti waktu yang telah direncanakan alias selesai sebelum turnamen Piala Dunia U-17 digelar. Tidak hanya soal renovasi, FIFA berjanji akan mendampingi agar lapangan JIS tetap terawat.
"Kami merencanakan lokakarya manajemen lapangan untuk mentransfer ilmu dari para ahli kami ke manajemen lokal serta memastikan pemeliharaan lapangan yang tepat dilakukan sebelum dan selama turnamen," tulis FIFA.
(yov)
Lihat Juga :
tulis komentar anda