PSSI Akan Layangkan Surat Protes ke AFF soal Kebrutalan Pemain Vietnam U-23

Selasa, 29 Agustus 2023 - 02:28 WIB
PSSI berencana melayangkan protes soal permainan kasar tim nasional Vietnam U-23 terhadap pemain timnas Indonesia U-23 di final Piala AFF U-23 2023. / Foto: Instagram @timnas.indonesia
JAKARTA - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) berencana melayangkan protes soal permainan kasar tim nasional Vietnam U-23 terhadap pemain timnas Indonesia U-23 di final Piala AFF U-23 2023. Mantan Wakil Sekretaris Jenderal PSSI, Maaike Ira Puspita, yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden AFF, turut turun tangan membantu proses tersebut.

Dalam laga final Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Rayong Province Stadium, Rayong, Sabtu malam, 26 Agustus 2023, Indonesia menyerah 5-6 melalui drama adu penalti, setelah bermain imbang tanpa gol sepanjang 120 menit. Selama permainan, para pencinta sepak bola Tanah Air dibuat sakit hati dengan cara bermain Vietnam U-23.

Anak asuh Hoang Anh Tuan kerap menggunakan tangan ketika berduel fisik dengan pemain Timnas Indoenesia U-23. Salah satunya ketika bek Garuda Muda, Haykal Alhafiz dipukul di bagian kepala oleh Nguyen Hong Phuc di babak perpanjangan waktu.





Sayangnya, wasit Hiroki Kasahara mengabaikan insiden tersebut. Manajer timnas Indonesia, Endri Erawan pun menjelaskan jika PSSI akan melayangkan protes kepada AFF terkait permainan kotor tim berjuluk Young Golden Star Warriors.

"Betul, kami juga merasakan hal tersebut, PSSI sedang menganalisis seluruh pertandingan Piala AFF, dan akan melayangkan surat protes ke AFF, namun secara informal," ujar Endri kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Senin (28/8/2023).

Menurut Endri, perwakilan Indonesia di AFF, Maaike Ira Puspita turun tangan membantu jalannya proses tersebut. Untuk diketahui, Ira merupakan mantan Wasekjen PSSI yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden AFF periode 2022-2026.

"Video tentang pemain Vietnam yang menyikut dengan keras bagian belakang kepala Haykal sudah saya sampaikan juga kepada Wakil Presiden AFF, Ibu Ira yang merupakan perwakilan dari Indonesia," terang Endri.

"Dan kita sangat menyayangkan wasit tidak jeli atas kejadian tersebut karena bisa membahayakan keselamatan pemain kita," sambungnya.

"Menurut beliau (Ira) sudah di follow-up ke rekan-rekan beliau di AFF, mudah-mudahan nantinya akan direspons oleh pihak AFF," katanya lagi.



Sementara itu, kursi wakil presiden AFF sebelumnya memang beberapa kali dihuni petinggi PSSI sebagai perwakilan Indonesia. Posisi tersebut sempat diduduki Ratu Tisha Destria yang kini menjabat sebagai wakil ketua umum PSSI.
(nug)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More