Pulih dari Cedera, Savannah Marshall Berencana Naik Ring Lagi pada Maret 2024
Jum'at, 06 Oktober 2023 - 09:10 WIB
HARTLEPOOL - Juara dunia tinju wanita kelas menengah super tak terbantahkan, Savannah Marshall baru saja pulih dari operasi tangan. Cedera tersebut didapat Marshall usai mencetak kemenangan angka majority decision dari juara sebelumnya, Franchon Crews-Dezurn pada Juli lalu.
Usai kemenangan tersebut, Marshall seharusnya bertarung untuk mempertahankan gelar WBC. Namun, dia tidak bisa memenuhinya karena mengalami cedera yang serius. Alhasil, WBC pun menobatkannya sebagai juara dalam masa istirahat.
"WBC menyetujui Franchon Crews-Dezurn vs Savannah Marshall dengan syarat bahwa pemenangnya harus melakukan pembelaan wajib segera setelahnya. Savannah Marshall mengalahkan Crews-Dezurn, dan sayangnya mengalami cedera yang akan membuatnya berada di luar ring setidaknya hingga April 2024," tulis WBC dalam keterangan resminya.
"Dewan Gubernur WBC telah memutuskan untuk menempatkan Savannah Marshall sebagai Champion in Recess."
Oleh karena mahkota kelas menengah super tersebut lowong, maka WBC bakal memerintahkan duel perebutan gelar antara Franchon Crews-Dezurn dengan Shadasia Green. Pemenang pertarungan tersebut selanjutnya akan berhadapan dengan Marshall.
Marshall sendiri menargetkan untuk kembali naik ring padaMaret mendatang. Petinju 32 tahun ini masih menguasai gelar WBA/IBF/WBO.
"Saya baru saja pulih dari operasi tangan setelah duel terakhir saya. Semuanya berjalan dengan baik. Saya sangat, sangat senang dengan itu. Ini adalah operasi tangan ketiga saya, jadi saya akan berakhir dengan sedikit rasa sakit. Saya ingin keluar mungkin Maret tahun depan," tutur Marshal kepada Sky Sports.
"Saya memiliki laga wajib melawan Shadasia Green, namun jelas dengan cedera yang saya alami, saya rasa dia akan dipaksa melawan Franchon Crews-Dezurn, maka akan menarik untuk melihat siapa yang akan menang di antara mereka," lanjut pemilik rekor 13-1 (10KO).
Selain kemungkinan melawan pemenang Franchon Crews-Dezurn vs Shadasia Green, Marshall juga bisa saja menjalani duel ulan Claressa Shields. Sebelumnya, pada Oktober 2022, Marshall menderita kekalahan angka mutlak dari Claressa Shields dalam duel memperebutkan status juara tak terbantahkan di kelas menengah.
Marshal dan Shields sendiri diketahui telah bergabung dengan Professional Fighters League untuk berkarier di ajang MMA. Akan tetapi, Marshall harus memulihkan cederanya terlebih dahulu, sebelum bertempur di arena oktagon MMA.
Usai kemenangan tersebut, Marshall seharusnya bertarung untuk mempertahankan gelar WBC. Namun, dia tidak bisa memenuhinya karena mengalami cedera yang serius. Alhasil, WBC pun menobatkannya sebagai juara dalam masa istirahat.
"WBC menyetujui Franchon Crews-Dezurn vs Savannah Marshall dengan syarat bahwa pemenangnya harus melakukan pembelaan wajib segera setelahnya. Savannah Marshall mengalahkan Crews-Dezurn, dan sayangnya mengalami cedera yang akan membuatnya berada di luar ring setidaknya hingga April 2024," tulis WBC dalam keterangan resminya.
Baca Juga
"Dewan Gubernur WBC telah memutuskan untuk menempatkan Savannah Marshall sebagai Champion in Recess."
Oleh karena mahkota kelas menengah super tersebut lowong, maka WBC bakal memerintahkan duel perebutan gelar antara Franchon Crews-Dezurn dengan Shadasia Green. Pemenang pertarungan tersebut selanjutnya akan berhadapan dengan Marshall.
Marshall sendiri menargetkan untuk kembali naik ring padaMaret mendatang. Petinju 32 tahun ini masih menguasai gelar WBA/IBF/WBO.
"Saya baru saja pulih dari operasi tangan setelah duel terakhir saya. Semuanya berjalan dengan baik. Saya sangat, sangat senang dengan itu. Ini adalah operasi tangan ketiga saya, jadi saya akan berakhir dengan sedikit rasa sakit. Saya ingin keluar mungkin Maret tahun depan," tutur Marshal kepada Sky Sports.
"Saya memiliki laga wajib melawan Shadasia Green, namun jelas dengan cedera yang saya alami, saya rasa dia akan dipaksa melawan Franchon Crews-Dezurn, maka akan menarik untuk melihat siapa yang akan menang di antara mereka," lanjut pemilik rekor 13-1 (10KO).
Selain kemungkinan melawan pemenang Franchon Crews-Dezurn vs Shadasia Green, Marshall juga bisa saja menjalani duel ulan Claressa Shields. Sebelumnya, pada Oktober 2022, Marshall menderita kekalahan angka mutlak dari Claressa Shields dalam duel memperebutkan status juara tak terbantahkan di kelas menengah.
Baca Juga
Marshal dan Shields sendiri diketahui telah bergabung dengan Professional Fighters League untuk berkarier di ajang MMA. Akan tetapi, Marshall harus memulihkan cederanya terlebih dahulu, sebelum bertempur di arena oktagon MMA.
(nug)
tulis komentar anda