Hasil BATC 2024: Indonesia Unggul 2-0 atas Malaysia, Lanny/Ribka Sumbang Poin
Jum'at, 16 Februari 2024 - 12:24 WIB
Meskipun tertinggal, jawara Indonesia Masters I & II 2023 itu terus menjaga jarak satu poin. Sayangnya, Pearly/Thinaah berhasil menjaga keunggulan hingga meraih kemenangan pada gim kedua dengan skor 21-18.
Pada gim penentian, kedua ganda putri mengawali pertandingan dengan baik. Namun demikian, Pearly/Thinaah lebih dominan karena berhasil mencuri tiga poin dari Lanny/Ribka lewat skema ofensifnya.
Tidak mau kalah, Lanny/Ribka pun berupaya keras untuk mengimbangi permainan dengan melancarkan serangan balik. Hasilnya manis, Lanny/Ribka sukses mengungguli Pearly/Thinaah pada jeda interval gim ketiga dengan skor tipis 11-10.
Lanny/Ribka meneruskan momentum positifnya hingga memasuki poin-poin akhir gim ketiga. Keduanya sukses mengatasi rally-rally panjang melawan wakil Malaysia. Pada akhirnya, Lanny/Ribka berhasil mengunci kemenangan atas Pearly/Thinaah lewat keunggulan 21-15.
Pada gim penentian, kedua ganda putri mengawali pertandingan dengan baik. Namun demikian, Pearly/Thinaah lebih dominan karena berhasil mencuri tiga poin dari Lanny/Ribka lewat skema ofensifnya.
Tidak mau kalah, Lanny/Ribka pun berupaya keras untuk mengimbangi permainan dengan melancarkan serangan balik. Hasilnya manis, Lanny/Ribka sukses mengungguli Pearly/Thinaah pada jeda interval gim ketiga dengan skor tipis 11-10.
Lanny/Ribka meneruskan momentum positifnya hingga memasuki poin-poin akhir gim ketiga. Keduanya sukses mengatasi rally-rally panjang melawan wakil Malaysia. Pada akhirnya, Lanny/Ribka berhasil mengunci kemenangan atas Pearly/Thinaah lewat keunggulan 21-15.
(sto)
tulis komentar anda