Erik Ten Hag: Terlalu Cepat Bilang Man United Sudah Lewati Masa Sulit
Minggu, 18 Februari 2024 - 18:06 WIB
Pelatih Manchester United , Erik Ten Hag , menilai terlalu cepat untuk mengatakan bahwa timnya sudah melewati masa-masa sulit. Menurutnya, Bruno Fernandes dkk belum sampai di sana meski sudah berjalan ke arah yang benar.
Man United tampil impresif sejak awal tahun 2024. Klub berjuluk Setan Merah tak terkalahkan dalam enam pertandingan di semua kompetisi dan sukses meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Inggris 2023/2024.
Rentetan hasil mentereng itu membuat Man United naik ke peringkat enam dan kini terpaut delapan poin saja dari zona Liga Champions. Performa apik itu kemungkinan bisa berlanjut pada pekan ini karena Setan Merah akan melawan tim papan bawah, Luton Town, dalam laga pekan ke-25 Liga Inggris 2023/2024.
Kondisi itu jelas membuat target Man United untuk finis di empat besar Liga Inggris 2023/2024 semakin terbuka lebar. Akan tetapi, Ten Hag enggan jemawa soal peluang timnya.
"Saya pikir terlalu cepat untuk mengatakan kita telah melewati masa sulit. Kami belum sampai di sana. Kami kembali bersaing tetapi klub ini minimal ingin berada di empat besar. Tapi saya rasa kami sekarang menuju ke arah yang benar," kata Ten Hag dilansir dari Sky Sports, Minggu (18/2/2024).
Daftar panjang cedera telah menghancurkan skuad Man United musim ini. Namun, kembalinya Casemiro, Luke Shaw dan Harry Maguire telah mengangkat performa tim sejak tahun baru.
Ten Hag tahu betul tim asuhannya di atas kertas memang punya kualitas untuk berada di posisi empat besar. Namun, mereka harus mampu unjuk gigi di atas lapangan untuk membuktikannya.
"Saya yakin ketika para pemain tersedia di skuad ini, kami memiliki kualitas untuk bermain di empat besar. Saya yakin sepanjang musim, tapi sekarang kami harus membuktikannya di lapangan," pungkas mantan pelatih Ajax Amsterdam itu.
Pertandingan antara Man United dan Luton Town sendiri akan berlangsung di Kenilworth Road pada Minggu (18/2/2024) pukul 23.30 WIB. Pada pertemuan pertama di Old Trafford pada November lalu, Marcus Rashford dkk hanya menang tipis 0-1.
Man United tampil impresif sejak awal tahun 2024. Klub berjuluk Setan Merah tak terkalahkan dalam enam pertandingan di semua kompetisi dan sukses meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Inggris 2023/2024.
Rentetan hasil mentereng itu membuat Man United naik ke peringkat enam dan kini terpaut delapan poin saja dari zona Liga Champions. Performa apik itu kemungkinan bisa berlanjut pada pekan ini karena Setan Merah akan melawan tim papan bawah, Luton Town, dalam laga pekan ke-25 Liga Inggris 2023/2024.
Kondisi itu jelas membuat target Man United untuk finis di empat besar Liga Inggris 2023/2024 semakin terbuka lebar. Akan tetapi, Ten Hag enggan jemawa soal peluang timnya.
"Saya pikir terlalu cepat untuk mengatakan kita telah melewati masa sulit. Kami belum sampai di sana. Kami kembali bersaing tetapi klub ini minimal ingin berada di empat besar. Tapi saya rasa kami sekarang menuju ke arah yang benar," kata Ten Hag dilansir dari Sky Sports, Minggu (18/2/2024).
Daftar panjang cedera telah menghancurkan skuad Man United musim ini. Namun, kembalinya Casemiro, Luke Shaw dan Harry Maguire telah mengangkat performa tim sejak tahun baru.
Ten Hag tahu betul tim asuhannya di atas kertas memang punya kualitas untuk berada di posisi empat besar. Namun, mereka harus mampu unjuk gigi di atas lapangan untuk membuktikannya.
"Saya yakin ketika para pemain tersedia di skuad ini, kami memiliki kualitas untuk bermain di empat besar. Saya yakin sepanjang musim, tapi sekarang kami harus membuktikannya di lapangan," pungkas mantan pelatih Ajax Amsterdam itu.
Pertandingan antara Man United dan Luton Town sendiri akan berlangsung di Kenilworth Road pada Minggu (18/2/2024) pukul 23.30 WIB. Pada pertemuan pertama di Old Trafford pada November lalu, Marcus Rashford dkk hanya menang tipis 0-1.
(yov)
tulis komentar anda