Qatar dan Sekelumit Cerita tentang Wasit Kontroversial di Piala Asia U-23 2024

Minggu, 21 April 2024 - 17:07 WIB
Pada laga kedua melawan Yordania, Qatar kembali mendapatkan sorotan ketika wasit Sivakorn Pu-Udom dari Thailand memimpin pertandingan. Saat itu terjadi keputusan kontroversial saat ia mengesahkan gol pemain Qatar di masa tambahan waktu babak kedua.

Injury time seharusnya hanya berlangsung selama 10 menit. Namun hingga menit ke-100 (90+10'), ia belum menghentikan pertandingan, bahkan memasuki menit ke-103 (90+13'), wasit Sivakorn Pu-Udom justru mengesahkan gol Mohammad Naceur Al Mannai.



Sebelum gol itu, terjadi insiden ketika pemain Qatar menarik pemain Yordania hingga terjatuh. VAR sempat melakukan intervensi, namun Pu-Udom enggan melihat langsung melalui layar televisi di pinggir lapangan. Pu-Udom memutuskan untuk segera melegalkan gol tersebut.

Bagaimana dengan laga terakhir Grup A melawan Australia, akankah Qatar kembali dibantu dengan keputusan wasit? Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB.
(yov)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More