3 Penyebab Kegagalan Bayer Leverkusen Juara Liga Europa 2023/2024

Kamis, 23 Mei 2024 - 19:32 WIB
Bayer Leverkusen harus menelan kekalahan pahit 0-3 saat melakoni laga final Liga Europa 2023/2024 melawan Atalanta di Stadion Aviva, Kamis (23/5/2024) / Foto: DailyMail
Bayer Leverkusen harus menelan kekalahan pahit 0-3 saat melakoni laga final Liga Europa 2023/2024 melawan Atalanta di Stadion Aviva, Kamis (23/5/2024). Kekalahan ini tak hanya membuat Werkself gagal mengangkat trofi keduanya, namun juga membuat mereka harus mencoret status tak terkalahkan sepanjang musim ini.

Kekalahan Leverkusen dari Atalanta di babak final ini seakan membuat klub asuhan Xabi Alonso itu kalah di waktu yang tidak tepat. Mengingat mereka sepanjang musim ini tampil luar biasa dan belum pernah mengalami kekalahan.

Kekalahan terakhir Leverkusen didapat dari Bochum pada Mei 2023. Setelahnya, Granit Xhaka dkk sukses melalui 51 laga di musim 2023/2024 tanpa kekalahan, hingga memperoleh gelar juara Bundesliga dengan 28 kemenangan dan enam seri.



Pencapaian yang luar biasa tersebut rupanya tak mampu menjamin mereka mendapatkan gelar Liga Europa. Padahal lawan mereka bukanlah klub yang diunggulkan dalam ajang ini.



Atalanta yang di musim ini hanya mampu bercongkol di posisi kelima di Seie A rupanya mampu berikan kejutan besar di ajang Liga Europa. Mulai dari kalahkan Liverpool di perempat final, hingga hancurkan rekor tak terkalahkan Bayer Leverkusen di final.

3 Penyebab Kekalahan Bayer Leverkusen

1. Atalanta Punya Pertahanan Kokoh



Kekalahan Bayer Leverkusen ini bukannya tanpa sebab, salah satu faktor yang menyebabkan mereka kalah adalah kokohnya lini pertahanan Atalanta. Jika dilihat dari statistik, Leverkusen yang mampu ciptakan 10 tembakan, hanya tiga saja yang mengarah ke gawang.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More