Kim Pan-Gon Minta Malaysia Belajar dari Timnas Indonesia, Akui Squad Garuda Bakal Jadi Tim Terbaik

Rabu, 12 Juni 2024 - 15:31 WIB
Kim Pan-Gon ingin Malaysia mencontoh Timnas Indonesia usai gagal ke babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto/ Instagram
KUALA LUMPUR - Pelatih Malaysia, Kim Pan-Gon ingin timnya mencontoh Timnas Indonesia mencari pemain keturunan yang berada di Eropa. Namun, dia menilai pengembangan pemain-pemain lokal terbaik adalah kebutuhan paling penting.

Kim Pan-Gon ingin Malaysia tidak lagi membandingkan dengan Korea Selatan dan Jepang yang memiliki sistem sangat bagus. Namun, dia ingin Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) mulai memikirkan cara untuk membuat sistem yang bisa menghasilkan pemain-pemain muda terbaik setiap tahunnya.





“Kita tidak bisa membandingkan dengan Korea Selatan atau Jepang karena mereka punya sistem yang sangat bagus, saya kira kita perlu meninjau dan memperbaiki sistem kita untuk menghasilkan talenta-talenta muda. Sangat penting untuk menghasilkan pemain muda terbaik setiap tahunnya,” kata Kim Pan-Gon dikutip dari Makanbola, Rabu (12/6/2024).

Pelatih asal Korea Selatan itu ingin Malaysia mencontoh Timnas Indonesia yang mencari pemain keturunan Eropa. Namun, Kim Pan-Gong menilai pengembangan pemain dan menghasilkan pemain muda terbaik adalah fokus utama Malaysia.

“Upaya lain mungkin kita bisa mencontoh (cara) pelatih-pelatih Indonesia yang terbang ke Eropa untuk mencari pemain keturunan, tapi bagi saya kebutuhan utamanya adalah sistem pengembangan yang menghasilkan pemain-pemain lokal terbaik,” ujarnya.

Kim Pan-Gon pun melihat Timnas Indonesia memiliki masa depan cerah dengan usaha yang telah dilakukannya. Bahkan, ia menilai Malaysia harus bisa bersaing dengan Skuad Garuda.

“Setelah itu, upaya selanjutnya adalah dengan strategi bersaing (dengan tim lain). Bagi saya, Indonesia akan segera menjadi tim terbaik dengan usaha yang mereka berikan, tetapi Malaysia harus menantang mereka,” ujarnya.



Timnas Indonesia menjadi satu-satunya wakil ASEAN di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sebab, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Filipina di laga terakhir Grup F.

Sementara, Malaysia sendiri sebenarnya berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Taiwan di laga terakhir Grup D putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, namun Harimau Malaya tetap berada di posisi ketiga dengan 10 poin. Sebab pada pertandingan lainnya, Kirgizstan menahan imbang Oman dan Timnas Malaysia gagal melaju ke putaran ketiga.
(tdy)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More