11 Catatan Menarik Laga 16 Besar Euro 2024, Lamine Yamal Samai Rekor Ronaldo

Senin, 01 Juli 2024 - 18:23 WIB
Lamine Yamal menjadi pemain muda pertama yang membuat banyak assist dalam satu edisi Piala Eropa sejak Christiano Ronaldo pada Piala Eropa 2004. Foto/ABC Net
JERMAN - Ajang Piala Eropa 2024 memainkan dua pertandingan di laga 16 besar. Sejumlah catatan menarik tersaji pada pertandingan Inggris bersua Slovenia dan Spanyol kontra Georgia yang berlangsung semalam.

Inggris berhasil meraih kemenangan tipis 2 - 1 atas Slovenia. Sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Ivan Scharanz pada menit 25, The Three Lions - julukan Timnas Inggris - sukses membalikkan keadaan melalui aksi Jude Bellingham (90’+5’) dan sundulan Harry Kane di masa injury time.

Sementara di pertandingan lain, Spanyol mampu menang mudah saat menghadapi Georgia. La Furia Roja - julukan Spanyol - menang dengan skor 4 - 1 melalui gol Rodri (39’), Fabian Ruiz (51’), Nico William (75’), dan Dani Olmo (83’). Satu gol Georgia lahir dari bunur dini Robin Le Normand pada menit 18.



Dua pertandingan yang digelar semalam, ternyata membuat beberapa catatan menarik. Berikut uraiannya:

1. Penampilan Sempurna Nico William



Nico William menjadi pemain pertama dalam sejarah Piala Eropa (sejak 1980) yang mencetak gol, memberikan assist, dan menyelesaikan umpan 100 persen (46/46) dalam satu pertandingan yang dimainkan.



2. Pemain di Bawah 21 Tahun Membuat Peluang Terbanyak



Lamine Yamal menjadi pemain berusia 21 tahun atau di bawahnya dengan menciptakan peluang paling banyak pada pertandingan babak penyisihan grup Piala Eropa sejak 1980. Yamal menciptakan enam peluang dalam pertandingan melawan Georgia. Catatan tersebut menyamai Cesc Fabregas saat bersua Rusia pada Piala Eropa 2008.

3. Lamine Yamal Samai Rekor Christiano Ronaldo

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More