Daftar 10 Pencetak Gol Tercepat Euro dari Masa ke Masa

Rabu, 03 Juli 2024 - 07:08 WIB
Daftar 10 Pencetak Gol Tercepat Euro dari Masa ke Masa. Foto: givemesportimages.com
Piala Eropa alias Euro selalu menghadirkan momen-momen dramatis, salah satunya adalah gol cepat yang sering kali mengubah jalannya pertandingan. Berikut adalah daftar pencetak gol tercepat dalam sejarah Euro .

Menariknya, pada edisi Euro 2024 terdapat dua pemain yang memecahkan gol tercepat sepanjang sejarah turnamen. Yakni Nedim Bajrami (Albania) di babak penyisihan grup, serta Merih Demiral (Turki) di babak 16 besar. Keduanya bahkan memecahkan rekor gol di bawah satu menit.

Berikut daftar 10 pencetak gol tercepat Euro dari masa ke masa

1. Nedim Bajrami - 23 Detik (Italia vs Albania, 16 Juni 2024)





Pemain Albania, Nedim Bajrami, mencetak gol tercepat dalam sejarah Euro saat melawan Italia pada fase grup Euro 2024. Gol ini tercipta hanya dalam 23 detik setelah pertandingan dimulai, memecahkan rekor sebelumnya.

2. Merih Demiral - 57 Detik (Austria vs Turki, 3 Juli 2024)



Merih Demiral menjadi pahlawan bagi Turki dengan golnya yang tercipta hanya dalam 57 detik pada pertandingan babak 16 besar Euro 2024 melawan Austria. Gol ini menjadi yang tercepat kedua dalam sejarah Euro.

3. Dmitri Kirichenko - 1 Menit 5 Detik (Rusia vs Yunani, 20 Juni 2004)



Dmitri Kirichenko dari Rusia mencetak gol ke gawang Yunani dalam 1 menit 5 detik pada pertandingan fase grup Euro 2004, menjadikannya gol tercepat ketiga dalam sejarah turnamen ini.

4. Youri Tielemans - 1 Menit 13 Detik (Belgia vs Rumania, 23 Juni 2024)



Youri Tielemans dari Belgia mencetak gol dalam 1 menit 13 detik saat melawan Rumania di fase grup Euro 2024, menempatkannya di posisi keempat dalam daftar gol tercepat.

5. Emil Forsberg - 1 Menit 22 Detik (Swedia vs Polandia, 23 Juni 2021)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More