Marc Marquez Bicara Peluang Kembali Jadi Juara MotoGP

Sabtu, 13 Juli 2024 - 21:02 WIB
Marc Marquez Bicara Peluang Kembali Jadi Juara MotoGP. Foto: REUTERS/Matthias Rietschel
MADRID - Pembalap Gresini Ducati, Marc Marquez , berbicara mengenai peluangnya untuk kembali menjuarai MotoGP. Meski ada keraguan musim ini, pembalap berusia 31 tahun itu bertekad meraih gelar juara sekali lagi.

Saat ini, Marc Marquez berada di posisi ketiga klasemen sementara MotoGP 2024 dengan 166 poin, berkat empat podium yang diraihnya sepanjang paruh pertama musim ini. Meskipun belum meraih kemenangan, The Baby Alien terus membuntuti dua pembalap teratas, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Jorge Martin (Ducati Pramac), sehingga peluangnya untuk juara masih terbuka lebar.

Namun, Marquez mengakui bahwa musim ini mungkin bukan waktu yang tepat untuk meraih gelar ketujuh dalam kariernya di MotoGP. Menurutnya, banyak faktor yang perlu dipertimbangkan untuk mendapatkan gelar tersebut.

“Memenangkan Piala Dunia (MotoGP)? Banyak yang menanyakan hal itu kepada saya. Saya sudah dekat, tetapi Anda harus melihat kenyataannya. Bagaimana saya bisa bertarung jika saya harus menang pada hari Minggu, jika saya keluar, jika ini atau itu,” kata Marquez dalam wawancara dengan Corsedimoto, Sabtu (13/7/2024).





“Ada dua pembalap yang kuat, bukan hanya satu, tapi dua, yang secara konsisten lebih cepat dari kami dan tampil lebih baik,” tambahnya.

Marquez kini berselisih 56 poin dari pemuncak klasemen, Francesco Bagnaia, dan 46 poin dari posisi kedua, Jorge Martin. Meskipun ragu, Marquez tetap bertekad untuk meraih gelar ketujuhnya di masa mendatang.

“Untuk benar-benar kembali ke pertarungan, banyak hal yang harus terjadi. Saat ini saya melihat Pecco lebih cepat. Dia memiliki stabilitas mental dan hasil,” ungkap Marquez.

“Saya pikir saya akan memenangkan MotoGP lagi, saya berharap setidaknya satu,” tuturnya.

Musim depan, peluang Marc Marquez untuk juara MotoGP semakin terbuka lebar. Pasalnya, The Baby Alien akan bergabung dengan tim pabrikan Ducati Lenovo yang telah menunjukkan kekuatan mereka dalam tiga musim terakhir.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More