Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024, Sabtu (10/8/2024): Posisi Indonesia Kangkangi Israel

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 15:43 WIB
Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024, Sabtu (10/8/2024): Posisi Indonesia Kangkangi Israel. Foto: Medium
Amerika Serikat masih kokoh di puncak klasemen medali Olimpiade Paris 2024 , sementara Indonesia, meskipun sempat berada di peringkat 28, kini turun ke peringkat 32 per Sabtu pukul 15.00 WIB namun masih unggul atas Israel.

Berdasarkan data dari laman resmi Olimpiade, Amerika Serikat telah mengoleksi 33 medali emas, 39 perak, dan 39 perunggu. Cabang olahraga andalan seperti atletik dan renang menjadi penyumbang utama emas untuk AS, masing-masing dengan 11 dan 8 medali emas.

China berada di posisi kedua dengan perolehan 33 medali emas, 27 perak, dan 23 perunggu. Cabang loncat indah menjadi tulang punggung perolehan medali emas China, dengan tujuh emas.





Indonesia sendiri telah berhasil mengamankan dua medali emas dan satu medali perunggu hingga hari ini. Skuad Merah-Putih menunjukkan kekuatannya dengan meraih dua medali emas di Olimpiade Paris 2024 melalui Veddriq Leonardo di cabang panjat tebing putra dan Rizki Juniansyah di cabang angkat besi 73 kg putra. Veddriq Leonardo memberikan medali emas pertama untuk Indonesia setelah kemenangan gemilangnya di nomor speed putra pada Kamis (8/8/2024). Tak kalah mengesankan, lifter muda Rizki Juniansyah menyabet medali emas di cabang angkat besi kelas 73 kg putra pada Jumat (9/8/2024).

Israel, yang juga berpartisipasi dalam Olimpiade Paris 2024, hingga saat ini masih belum berhasil mengungguli Indonesia dalam perolehan medali. Meskipun bersaing ketat, Israel hanya mampu mengoleksi satu medali emas dan empat perak, yang menempatkan mereka di posisi ke-35 dalam klasemen medali.

Keberhasilan Indonesia dalam mempertahankan posisi di atas Israel menjadi sorotan, mengingat persaingan yang ketat dalam perburuan medali di ajang internasional ini. Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Indonesia, yang terus berupaya untuk meningkatkan posisi dalam klasemen medali.

Dalam klasemen medali Olimpiade Paris, lima besar dihuni oleh Amerika Serikat, China, Australia, Jepang, dan Inggris Raya. Australia telah mengumpulkan 18 medali emas, 16 perak, dan 14 perunggu, sementara Jepang mengoleksi 16 emas, 8 perak, dan 13 perunggu. Inggris Raya berada di peringkat kelima dengan 14 emas, 20 perak, dan 23 perunggu. Prancis, sebagai tuan rumah, berada di posisi keenam, sementara Filipina menjadi negara Asia Tenggara dengan posisi tertinggi saat ini, menduduki peringkat ke-29.

(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More