Hasil China Open 2024: Fajar/Rian dan Dejan/Gloria ke 16 Besar, Tunggal Putri Tamat

Rabu, 18 September 2024 - 12:55 WIB
Indonesia dipastikan gagal merebut gelar juara di China Open 2024 dari sektor tunggal putri. Ini terjadi setelah Gregoria Mariska Tunjung tumbang dari Malvika Bansod 24-26, 19-21 / Foto: PBSI
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke 16 besar China Open 2024. Kepastian itu didapat usai mengalahkan Choi Sol Gyu/Heo Kwang Hee dari Korea Selatan dengan dua game langsung 21-11, 21-14 dalam Waktu 24 menit di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Rabu (18/9/2024).

Ini merupakan kemenangan pertama Fajar/Rian melawan peringkat 161 dunia. Selanjutnya, peringkat enam dunia tinggal menunggu pemenang laga Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren vs Andreas Søndergaard/Jesper Toft.

Di pertandingan sebelumnya, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, berhasil mengantongi kemenangan di babak 32 besar China Open 2024. Ganda campuran Indonesia ini lolos ke 16 besar setelah menang 21-7 dan 11-3 atas Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau (lawan mundur di interval kedua).



Sementara itu, Indonesia dipastikan gagal merebut gelar juara di China Open 2024 dari sektor tunggal putri. Ini terjadi setelah Gregoria Mariska Tunjung tumbang dari Malvika Bansod 24-26, 19-21.

Hasil China Open 2024

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Malvika Bansod 24-26, 19-21

Ganda Putra

Fajar/Rian vs Choi/Heo 21-11, 21-14

Ganda Campuran

Dejan/Gloria vs Lee/Ng Tsz Yau 21-7, 11-3
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More