Naoya Inoue vs Junto Nakatani Getarkan Ring Tinju Dunia

Minggu, 20 Oktober 2024 - 11:11 WIB
Pertarungan antara superstar Naoya Inoue vs Junto Nakatani yang semakin matang masuk akal untuk tahun 2025 / Foto: Sporting News
Pertarungan antara superstar Naoya Inoue vs Junto Nakatani yang semakin matang 'masuk akal' untuk tahun 2025. Menyaksikan Junto Nakatani meningkatkan rekornya menjadi 29-0 dengan kemenangan KO ke-22 untuk menutup festival perebutan gelar selama dua hari di Tokyo minggu lalu, Presiden Top Rank Todd DuBoef merasa sangat yakin akan sesuatu yang pasti akan menggetarkan publik tinju dunia.

"Saya pikir (Nakatani) tampil luar biasa. Ia semakin matang secara luar biasa," kata DuBoef kepada BoxingScene mengenai juara tiga divisi yang mengalahkan Tasana Salapat dalam enam ronde saat mempertahankan sabuk juara dunia kelas bantam WBC pada hari Senin lalu.

"Jika dia dan (Naoya) Inoue terjadi, itu sangat masuk akal. Saya dapat melihat hal itu terjadi pada tahun 2025."





Bayangkan saja: Juara empat divisi, Inoue dengan rekor 28-0 (25 KO) mempertahankan gelar juara kelas bantam super (bulu junior) yang tak terbantahkan, melawan petinju senegaranya yang terus melesat ke puncak divisinya. Nah, sebelum itu terjadi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Inoue akan menjalani laga pada malam Natal melawan penantang wajibnya di IBF, Sam Goodman dari Australia. IBF pada awal pekan ini mengumumkan sebuah penawaran yang terbuka bagi promotor luar yang dijadwalkan pada 29 Oktober untuk pertarungan ini, karena sejauh ini, promotor Inoue dan Goodman gagal mencapai kesepakatan.

Dan Nakatani, yang berlatih di California Selatan bersama cornerman Rudy Hernandez, kemungkinan besar juga akan memilih untuk melakukan pertarungan interim sebelum pertarungan besar tersebut.



Chairman Top Rank, Bob Arum, sebelumnya mengatakan kepada BoxingScene setelah menyaksikan Inoue - yang dijuluki "The Monster" - menghentikan penantangnya, TJ Doheny, melalui pukulan di ronde ketujuh pada bulan September lalu, bahwa ia membayangkan sebuah pertarungan antara Inoue dan Nakatani di Amerika pada akhir musim semi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More