Cerita Kevin Diks Berkarier di Serie A: Dibuang Fiorentina hingga Bayar Ongkos Perawatan Cedera Sendiri

Senin, 10 Februari 2025 - 16:01 WIB
Meskipun sulit, pengalaman ini membentuk mentalitasnya sebagai pesepak bola profesional.

Dikesampingkan Fiorentina dan Cedera Parah

Kevin sempat mendapatkan harapan untuk kembali ke Fiorentina setelah tampil impresif di pramusim. Namun, rencana itu sirna ketika klub lebih memilih Nikola Milenkovic sebagai bek kanan utama.

"Setelah bursa transfer ditutup, mereka menempatkan Milenkovic di posisi saya. Saya tidak bermain satu menit pun, hanya melakukan pemanasan di setiap pertandingan," kata Kevin.

Keadaan semakin buruk ketika ia mengalami cedera lutut parah. Bukannya mendapatkan perhatian dari Fiorentina, Kevin justru dipinjamkan ke Empoli. Di sana, situasinya tak jauh berbeda.

Lebih menyedihkan lagi, ia harus menanggung biaya pemulihan sendiri.

"Saya merasa mereka meninggalkan saya begitu saja. Saya menjalani rehabilitasi sehari setelah cedera, padahal saya bahkan belum didiagnosis dengan benar," tuturnya.

Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa sempat tidak menerima gaji selama bermain di Italia.

"Saat itu saya benar-benar muak dan berkata, 'Saya harus pergi dan menjalani rehabilitasi dengan fisioterapis saya karena saya tidak bisa melakukan ini lagi.' Saya pergi ke Belgia selama empat bulan, membayar semua biaya dengan uang saya sendiri. Itu adalah masa yang sangat sulit," ungkapnya.

Selama berseragam Fiorentina, Kevin hanya tampil dalam dua pertandingan dengan total waktu bermain hanya dua menit. Pada Juli 2021, ia akhirnya pindah ke FC Copenhagen dengan status bebas transfer.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More