Erick Thohir: Mimpi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia Bukan Hiperbola

Rabu, 05 Maret 2025 - 22:21 WIB
Erick Thohir: Mimpi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia Bukan Hiperbola
JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan bahwa target Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia bukan sekadar impian kosong. Dalam rapat kerja bersama Komisi X DPR RI di Senayan, Rabu (5/3/2025), Erick menyebut bahwa rencana besar PSSI hingga 2045 disusun secara realistis dan bertahap.

"Maaf, kami dari PSSI tidak bermaksud melakukan sebuah mimpi yang hiperbola, tetapi ini sesuatu yang nyata ada di depan mata kita," ujar Erick.

Dalam pemaparannya, Erick menjelaskan bahwa PSSI memiliki tiga fase strategis hingga tahun 2045, yakni: Pengembangan (short term), Stabilitas (mid term), dan Golden Era (long term).

Salah satu target jangka panjang PSSI adalah membawa Timnas Indonesia senior ke peringkat ke-45 dunia pada tahun 2045. Selain itu, PSSI juga mencanangkan agenda ambisius di berbagai kategori umur:



Timnas U17: Lolos ke Piala Dunia U17 2031

Timnas U20: Lolos ke Piala Dunia U20 2033

Timnas Senior: Lolos ke Olimpiade 2036 dan Piala Dunia 2038

Timnas U17 Putri: Lolos ke Piala Dunia U17 2030

Timnas U20 Putri: Lolos ke Piala Dunia U20 2032
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More