Usai Ikuti Turnamen Uji Coba , Timnas U-19 Kembali Gelar Latihan

Selasa, 15 September 2020 - 17:15 WIB
Setelah mengikuti International U-19 Friendly Tournament 2020, Timnas Indonesia U-19 mulai berlatih lagi dengan intensitas tinggi. Foto: PSSI
SVETI MARTIN NA MURI - Setelah mengikuti International U-19 Friendly Tournament 2020, Timnas Indonesia U-19 mulai berlatih lagi dengan intensitas tinggi sejak Senin (14/9/2020) waktu setempat. Skuad Garuda Muda juga kembali mendapat menu latihan sehari tiga kali.

(Baca Juga: Jakarta Berlakukan Lagi PSBB, Persija Pindah Tempat Latihan )

Anak asuh Shin Tae-yong itu sudah dua pekan berada di Kroasia untuk menjalani pemusatan latihan (TC) dan agenda uji coba. Tiga laga persahabatan digelar melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), dan Arab Saudi (3-3).

"Setelah meliburkan latihan bagi pemain, latihan normal lagi dengan intensitas tinggi. Pemain terus menunjukkan perkembangan positif dan mereka selalu bekerja keras," kata Shin Tae-yong asal Korea Selatan.



Salah satu pemain Timnas U-19, David Maulana mengaku sangat menikmati setiap menu latihan yang diberikan pelatih. "Pelatih terus mengasah kemampuan kami. Peningkatan fisik, stamina menjadi fokus utama. Selain itu, kami harus selalu bersemangat, kerja keras dan fokus," katanya.

(Baca Juga: West Ham Tolak Tawaran Rp6,6 Triliun dari Konsorsium Misterius AS )

Timnas U-19 tetap melakukan persiapan untuk menghadapi Piala AFC U-19 di Uzbekistan yang diundur hingga awal 2021 akibat pandemi virus Corona. Pada tahun yang sama, mereka juga akan berlaga di ajang Piala Dunia U-20 dengan Indonesia sebagai tuan rumah.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More