Cetak Dua Gol bagi Juventus, Pirlo Sebut Ronaldo hanya Laksanakan Tugas

Senin, 02 November 2020 - 16:05 WIB
Andrea Pirlo mengaku tidak menganggap spesial dua gol yang dilesakan Cristiano Ronaldo saat Juventus mengalahkan Spezia 4-1 pada lanjutan Serie A. Foto: livescore
TURIN - Andrea Pirlo mengaku tidak menganggap spesial dua gol yang dilesakan Cristiano Ronaldo saat Juventus mengalahkan Spezia 4-1. Dia menilai mantan bintang Real Madrid itu hanya melaksanakan tugasnya seperti biasa.

(Baca Juga: CR7: Cristiano is Back, Ini yang Terpenting! )

Ronaldo bisa dianggap sebagai pahlawan Juventus saat meladeni Spezia di Orogel Stadium-Dino Manuzzi pada lanjutan Serie A musim 2020/2021. Walau sempat rehat lebih dari dua pekan akibat virus Corona dan baru tampil di babak kedua, CR7 bisa mencatat brace.



Ronaldo membuat Juventus kembali memimpin 2-1 pada menit ke-59 atau tiga menit setelah turun menggantikan Paulo Dybala. Megabintang berusia 35 tahun asal Portugal itu lalu memastikan kemenangan La Vecchia Signora dari titik putih saat injury time.

Apa yang diperlihatkan Ronaldo tentu mengundang decak kagum. Pasalnya, meski sempat absen empat laga, dia bisa langsung mengemas dua gol. Itu menunjukkan ketajamannya sama sekali tidak menurun.

Namun, Pirlo punya pendapat berbeda. Penerus Maurizio Sarri itu mengaku tidak terkejut dengan dua gol Ronaldo. Menurutnya itu hal biasa, bagian dari pekerjaan yang dilakukan kolektor lima Ballon d’Or tersebut setiap kali bertanding.

“Kami bisa menciptakan sejumlah peluang di babak pertama. Tapi, sayang kami hanya bermain imbang (1-1) hingga jeda. Kami harus lebih galak lagi di depan gawang. Sebab, ketika Anda mendapat peluang, pertandingan harus segera diselesaikan,” ucap Pirlo.

“Barulah Cristiano (Ronaldo) datang dan melakukan pekerjaannya seperti biasa. Kami tidak akan melihat tabel klasemen (sementara Serie A). Sebab, kami tahu sudah kehilangan cukup banyak poin,” lanjutnya, dilansir skysport.

Dengan torehan tersebut, Ronaldo telah mengemas lima gol dari tiga partai Serie A musim ini. Dia juga sempat mendulang dua gol saat Juventus ditahan AS Roma 2-2. Lalu, sekali menjebol gawang Sampdoria yang membuat La Vecchia Signora menang 3-0 pada laga pertama.

(Baca Juga: Ronaldo Tampil Lagi, Pirlo Optimis Juventus Bakal Terus Menang )

Ronaldo hanya tertinggal dua gol dari bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic yang memuncaki daftar top skorer sementara Serie A. “Saya juga hanya akan melakukan tugas saya sebagai pelatih dan mencoba mengembangkan tim saya,” pungkas Pirlo.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More