Kenapa Kroos Harus Tanggapi Selebrasi Gol Aubameyang?

Kamis, 12 November 2020 - 15:50 WIB
Toni Kroos saat bermain bersama Real Madrid./foto/realmadrid.com


MUNICH - Adalah sesuatu yang wajar jika pemain merayakan gol dengan ekspresi kegembiraan. Tetapi kalau terlalu aneh konsekuensinya mengundang kritikan termasuk dari kalangan pesepakbola sendiri, Toni Kroos . Gelandang Real Madrid itu mengkritik mereka-mereka yang berusaha membuat heboh dengan selebrasi berlebihan yang biasanya menjadi viral di media sosial.

Kroos menyebut secara khusus kapten Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang yang dikenal mengenakan topeng saat merayakan gol atau gaya bomber Prancis Antoine Griezmann menari seperti karakter dalam video game Fortnite seusai membobol gawang lawan.“Saya merasa sangat konyol. Lebih buruk lagi jika ada benda yang tersembunyi di kaus kaki mereka. Aubameyang pernah merayakan dan mengeluarkan topeng. jangan berpikir itu panutan yang baik. Itu adalah omong kosong,” ungkap Kroos dilansir dailymail.





Gelandang 30 tahun tersebut mengaku tidak ingin mencari sensasi. Meskipun dikelilingi banyak bintang di Madrid dan klub sebelumnya Bayern Muenchen, pemain Jerman itu tidak tertarik menjadi pusat perhatian karena lebih memilih fokus pada permainannya. Kroos menyadari jika semua orang bebas melakukan yang diinginkan, Kroos berharap para pemain sejatinya bisa berekspresi dengan cara sewajarnya jika ingin merayakan kegembiraan.

Kroos menilai para pesepakbola harus merayakan dengan kegembiraan murni seperti halnya legendaris Jerman Gerd Muleler. Dia menganggap selebrasi mantan pemain timnas Jerman dan Bayern itusederhana tetapi penuh makna. “Saya menganggap selebrasi terbaik adalah apa yang dilakukan Gerd Muller. Dia hanya melompat, menarik celananya. Itu sangat menyenangkan dan tidak terlalu berlebihan,” papar Kroos.
(ruf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More