Inggris Paksa Timnas Islandia Jadi Lumbung Gol
Kamis, 19 November 2020 - 04:52 WIB
LONDON - Timnas Inggris mengalahkan Islandia dengan skor telak 4-0 di Grup A2 UEFA Nations League 2020/2021 . Kemenangan itu membuat Islandia menyelesaikan fase grup tanpa poin sama sekali.
Menjamu Islandia di Stadion Wembley, London, Kamis (19/11/2020) dini hari waktu Indonesia, Timnas Inggris langsung tampil agresif. Hasilnya, pada menit ke-20 mereka membuka keunggulan lewat aksi Declan Rice. (Lihat Grafis: Piala Dunia Antarklub 2020 Diundur Februari 2021 )
Cuma berselang empat menit setelahnya, Inggris menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui aksi Mason Mount. Penderitaan Islandia bertambah setelah pemain mereka, Birkir Mar Saevarsson diusir wasit pada menit ke-54.
Unggul jumlah pemain membuat tim berjuluk The Three Lions semakin menancapkan dominasinya. Di sisa pertandingan, pemain muda Manchester City, Phil Foden mencetak dua gol masing-masing di menit ke-80 dan 84. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.
Dengan hasil itu, Islandia mengakhiri kampanye mereka di Grup A2 UEFA Nations League 2020/2021 tanpa satu pun poin. Dari enam laga yang telah mereka lalui, Timnas Islandia cuma jadi lumbung gol bagi lawan.
Timnas Islandia menjadi tim paling banyak kebobolan di Grup A. Gudmundsson dkk sudah kemasukan 17 gol dari enam laga. (Baca Juga: Oezil Kembali Gabung Skuat Arsenal, Tapi Cuma Buat Foto-Foto )
Susunan Pemain
Inggris: Pickford, Trippier, Walker, Maguire, Dier, Saka, Rice, Mount, Grealish, Kane, Foden.
Cadangan: Keane, Sancho, Mings, Pope, Winks, Chilwell, Maitland-Niles, Calvert-Lewin, Abraham, D Henderson, Bellingham.
Islandia: Kristinsson, Hermannsson, Arnason, Ingason, Skulason, Bjarnason, Palsson, Saevarsson, Gudmundsson, Sigurjonsson, Bodvarsson.
Cadangan: Halldorsson, Runarsson, Eyjolfsson, Sampsted, Johannesson, Þorsteinsson, Baldursson, Gudjohnsen, Sigurdsson.
Menjamu Islandia di Stadion Wembley, London, Kamis (19/11/2020) dini hari waktu Indonesia, Timnas Inggris langsung tampil agresif. Hasilnya, pada menit ke-20 mereka membuka keunggulan lewat aksi Declan Rice. (Lihat Grafis: Piala Dunia Antarklub 2020 Diundur Februari 2021 )
Cuma berselang empat menit setelahnya, Inggris menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui aksi Mason Mount. Penderitaan Islandia bertambah setelah pemain mereka, Birkir Mar Saevarsson diusir wasit pada menit ke-54.
Unggul jumlah pemain membuat tim berjuluk The Three Lions semakin menancapkan dominasinya. Di sisa pertandingan, pemain muda Manchester City, Phil Foden mencetak dua gol masing-masing di menit ke-80 dan 84. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.
Dengan hasil itu, Islandia mengakhiri kampanye mereka di Grup A2 UEFA Nations League 2020/2021 tanpa satu pun poin. Dari enam laga yang telah mereka lalui, Timnas Islandia cuma jadi lumbung gol bagi lawan.
# | Tim/Negara | P | W | D | L | F | A | GD | PTS |
1 | Belgia | 6 | 5 | 0 | 1 | 16 | 6 | 10 | 15 |
2 | Denmark | 6 | 3 | 1 | 2 | 8 | 7 | 1 | 10 |
3 | Inggris | 6 | 3 | 1 | 2 | 7 | 4 | 3 | 10 |
4 | Islandia | 6 | 0 | 0 | 6 | 3 | 17 | -14 | 0 |
Timnas Islandia menjadi tim paling banyak kebobolan di Grup A. Gudmundsson dkk sudah kemasukan 17 gol dari enam laga. (Baca Juga: Oezil Kembali Gabung Skuat Arsenal, Tapi Cuma Buat Foto-Foto )
Susunan Pemain
Inggris: Pickford, Trippier, Walker, Maguire, Dier, Saka, Rice, Mount, Grealish, Kane, Foden.
Cadangan: Keane, Sancho, Mings, Pope, Winks, Chilwell, Maitland-Niles, Calvert-Lewin, Abraham, D Henderson, Bellingham.
Islandia: Kristinsson, Hermannsson, Arnason, Ingason, Skulason, Bjarnason, Palsson, Saevarsson, Gudmundsson, Sigurjonsson, Bodvarsson.
Cadangan: Halldorsson, Runarsson, Eyjolfsson, Sampsted, Johannesson, Þorsteinsson, Baldursson, Gudjohnsen, Sigurdsson.
(mirz)
tulis komentar anda