Zidane Cemaskan Buruknya Performa Madrid di LaLiga

Minggu, 29 November 2020 - 20:03 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengakui sedang mencemaskan performa pasukannya di LaLiga musim ini. Ini setelah Los Blancos dipermalukan Deportivo Alaves. Foto: footballl-espana
MADRID - Pelatih Real Madrid , Zinedine Zidane mengakui sedang mencemaskan performa pasukannya di LaLiga musim ini. Ini terjadi setelah Los Blancos dipermalukan 1-2 oleh Deportivo Alaves di Alfredo Di Stefano.

(Baca Juga: Hormati Mendiang Maradona, Gimnasia Berikan Kado Kemenangan )

Gol dari Lucas Perez dan Joselu yang hanya bisa dibalas Casemiro membuat Madrid melewati tiga laga beruntun LaLiga tanpa kemenangan. Sebelumnya mereka ditahan Villarreal 1-1 serta dihabisi Valencia 1-4.



(Baca juga : Warisan Maradona yang Bisa Jadi Pertikaian Mulai dari Mobil Sampai Hak Komersial )

Imbasnya, Madrid semakin menjauh dari puncak klasemen sementara. Mereka turun ke posisi empat dan tertinggal enam poin dari Real Sociedad dan Atletico Madrid. Ini membuat Zidane mulai merasa cemas.

“Saya tidak punya penjelasan mengenai performa kami (di LaLiga). Pada laga kali ini, kami berada diantara momen bagus dan buruk. Ketika mereka mencetak gol dalam tempo tiga menit, situasinya menjadi sulit bagi kami,” jelas Zidane.

(Baca juga : 10 Agresi Militer Terhadap Target Sipil Paling Brutal di Dunia )

Ketika melawan Inter Milan (di Liga Champions) kami menampilkan permainan bagus. Sekarang, kami tidak bisa melakukan hal yang sama. Saya tidak bisa memberi penjelasan mengenai fenomena itu,” lanjutnya, dilansir marca.

Pelatih asal Prancis itu hanya berharap situasinya segera berubah. Sebab, jika Madrid terus seperti ini, dampaknya bisa sangat fatal, khususnya dalam persaingan perebutan gelar LaLiga. Apapun caranya, Marcelo dkk harus kembali ke jalur kemenangan.

(Baca Juga: Marcelo Dijambak Pemain Alaves, Madrid Harusnya Dapat Penalti )

Itu diharapkan bisa terjadi saat menyambangi Shakhtar Donetsk pada lanjutan penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (2/12/2020). “Kami hanya perlu terus bekerja keras, mengembalikan konsistensi dan memberikan pemain waktu untuk istirahat,” pungkasnya.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More