Kompetisi di Tengah Pandemi, Pique Gundah Harus Berpisah dengan Keluarga

Selasa, 12 Mei 2020 - 10:40 WIB
“Segalanya membutuhkan waktu. Negara membutuhkan sepak bola sebagai dukungan ekonomi dan orang-orang membutuhkannya sebagai hiburan. Saya ingin sekali berkompetisi lagi agar Primera Liga menjadi normal lagi. Kita harus disiplin agar virus ini segera hilang,” tandas Ramos.

Menjalani protokol ketat memang sangat penting mengingat berdasarkan hasil tes yang dilakukan terhadap para pemain sebelum melakukan latihan. Pekan lalu, Primera Liga mengonfirmasi lima pemain dari dua divisi teratas Spanyol dinyatakan positif Covid-19.

Para pemain yang dirahasiakan identitasnya tersebut semuanya asimtomatik dan sekarang terisolasi. Mereka akan terus dipantau dan hanya dapat bergabung kembali dengan tim di sesi latihan ketika dites mendapatkan dua hasil negatif berturut-turut.

Kendati demikian, Tebas menuturkan pihaknya bersyukur bahwa tidak terlalu banyak pemain yang positif Covid-19. Dia mengindikasikan para pemain yang positif Covid-19 telah mendapatkan perawatan terbaik dan diharapkan segera pulih. (Baca juga: Target Sergio Ramos: Bermain Sepak Bola dan Bawa Madrid Juara La Liga)

”Sebelumnya kami menduga terdapat 25-30 orang positif. Ini kabar baik bagi industri sepak bola dan masyarakat Spanyol bahwa ada delapan positif, termasuk nonpemain sepak bola di antara 2.500 tes," ujar Tebas.

Tebas mengharapkan pemain terus mengikuti protokol karena pesepak bola menjadi contoh bagi masyarakat. Dia melihat para pemain mampu memikul tanggung jawab besar tersebut. Tebas yakin jika semuanya dijalankan dengan baik, ambisi menggulirkan Primera Liga pada Juni mendatang bisa terwujud.

“Tidak ada yang tahu tanggal pasti kompetisi kembali. Itu tergantung pada kemungkinan wabah. Jika aturan diikuti, virus itu masih ada. Jika bisa pada 12 Juni, itu lebih baik. Otoritas kesehatan harus menyetujui kembalinya sepak bola. Kita memiliki kewajiban untuk kembali ke kegiatan ekonomi setelah kerusakan yang sudah kita derita,” papar Tebas. (Alimansyah)
(ysw)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More