David Moyes : Wasit Rampok Kemenangan West Ham United

Minggu, 06 Desember 2020 - 14:11 WIB
Pelatih West Ham United David Moyes melancarkan protes kepada wasit seusai laga kontra Manchester United di London Stadium. int
LONDON - Kekalahan 1-3 West Ham United dari Manchester United (MU) pada pertandingan Liga Primer , Minggu (6/12/2020) rupanya masih meninggalkan kekecewaan bagi pelatih David Moyes . Dia menganggap The Hammers dirampok oleh keputusan kontroversial wasit.

Moyes sangat kesal terutama saat penjaga gawang Dean Henderson melepaskan long ball ke sisi kiri pertahanan West Ham yang diterima Bruno Fernandes yang kemudian memberikan assist kepada gol Paul Pogba (65).

Baca juga : Kabar Terbaru Kontrak Mbappe, Real Madrid Siap-siap Gigit Jari

Menurut Moyes tendangan Henderson sebenarnya telah keluar dari lapangan, tetapi wasit Andre Marriner dan offisial pertandingan tidak menggubrisnya.



“Bola melewati kepalaku di pinggir lapangan. Tidak ada seorang pun dalam posisi yang lebih baik untuk melihatnya. Penjaga garis mengklaim dia tidak melihatnya. Itu adalah keputusan yang buruk. Bola sudah keluar dari permainan dan para pemain kami tahu itu,” keluh Moyes dilansir dailymail.

Baca juga : 13 Menit yang Ajaib, Manchester United Sukses Hajar West Ham

Moyes jelas kecewa, pasalnya West Ham membuka keunggulan melalui Tomas Soucek (38) dan bahkan bisa menambah gol jika bisa memaksimalkan beberapa peluang yang didapat.

Sedangkan gol Pogba justru membangkitkan MU dan berhasil membawa pulang kemenangan 1-3 dari London Stadium berkat gol dari Mason Greenwood (68) dan Marcus Rashford (78).

Baca juga : Tottenham Jamu Arsenal di Liga Primer, Ini Lima Fakta Saat Derbi London Utara
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More