Gawat! Marc Marquez Terancam Absen di MotoGP 2021
Selasa, 26 Januari 2021 - 23:01 WIB
MADRID - Mantan ahli osteopati Clinica Mobile, Bernard Anchou, meragukan peluang Marc Marquez (Repsol Honda) tampil di MotoGP 2021 . Menurut Anchou, skenario terburuk bagi Marquez adalah absen pada musim depan.
Marquez bernasib apes di MotoGP 2020. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu mengalami kecelakaan parah pada balapan perdana musim lalu, MotoGP Spanyol 2020.
Kecelakaan itu membuat lengan kanan Marquez patah. Pembalap asal Spanyol itu pun harus melakukan operasi untuk memulihkan cederanya.
Marquez pun absen hingga akhir musim 2020 akibat cedera itu. Dia pun harus merelakan gelar juara MotoGP jatuh ke tangan pembalap muda Suzuki Ecstar, Joan Mir. Padahal, Marquez adalah juara bertahan dalam empat musim terakhir.
Marquez sudah menjalani tiga operasi untuk menyembuhkan cederanya. Operasi terakhir dijalani The Baby Alien pada awal Desember 2020. Operasi ketiga berjalan lancar, tetapi ditemukan infeksi pada cedera Marquez.
Infeksi itu membuat Marquez mengalami osteomielitis, yaitu radang tulang. Marquez pun harus melakukan terapi antibiotik khusus dalam masa pemulihannya untuk mengatasi infeksi tersebut.
Jika infeksi itu tidak sembuh, Marquez harus naik ke meja operasi untuk keempat kalinya. Anchou menyangsikan peluang Marquez tampil di MotoGP 2021 seandainya operasi keempat dilakukan.
Meski begitu, Anchou berharap Marquez tidak perlu menjalani operasi keempat. Mantan ahli osteopati Clinica Mobile itu tidak ingin pembalap sehebat Marquez absen panjang.
“Saya harap dia tidak perlu mengalaminya. Sebab, sulit bagi saya untuk melihat pembalap sekaliber dia tidak bisa berkompetisi lagi. Jika harus menjalani operasi keempat, Marc Marquez tidak akan bisa berlomba pada 2021,” kata Anchou, mengutip dari Motosan, Selasa (26/1/2021).
"Osteomielitis sangat sulit untuk disembuhkan. Jika terapi antibiotik tidak berhasil, ada kemungkinan diperlukan operasi lagi. Pelat yang terpasang akan dibuang, tulangnya akan dibersihkan, dipotong, dan dipasangkan dengan fiksator eksternal sebelum terapi oksigen hiperbarik," ujar Anchou.
Lihat Juga: Cosplay Robot Terminator, Jorge Martin Rayakan Gelar Juara MotoGP 2024 di Sirkuit Catalunya
Marquez bernasib apes di MotoGP 2020. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu mengalami kecelakaan parah pada balapan perdana musim lalu, MotoGP Spanyol 2020.
Kecelakaan itu membuat lengan kanan Marquez patah. Pembalap asal Spanyol itu pun harus melakukan operasi untuk memulihkan cederanya.
Marquez pun absen hingga akhir musim 2020 akibat cedera itu. Dia pun harus merelakan gelar juara MotoGP jatuh ke tangan pembalap muda Suzuki Ecstar, Joan Mir. Padahal, Marquez adalah juara bertahan dalam empat musim terakhir.
Marquez sudah menjalani tiga operasi untuk menyembuhkan cederanya. Operasi terakhir dijalani The Baby Alien pada awal Desember 2020. Operasi ketiga berjalan lancar, tetapi ditemukan infeksi pada cedera Marquez.
Infeksi itu membuat Marquez mengalami osteomielitis, yaitu radang tulang. Marquez pun harus melakukan terapi antibiotik khusus dalam masa pemulihannya untuk mengatasi infeksi tersebut.
Jika infeksi itu tidak sembuh, Marquez harus naik ke meja operasi untuk keempat kalinya. Anchou menyangsikan peluang Marquez tampil di MotoGP 2021 seandainya operasi keempat dilakukan.
Meski begitu, Anchou berharap Marquez tidak perlu menjalani operasi keempat. Mantan ahli osteopati Clinica Mobile itu tidak ingin pembalap sehebat Marquez absen panjang.
“Saya harap dia tidak perlu mengalaminya. Sebab, sulit bagi saya untuk melihat pembalap sekaliber dia tidak bisa berkompetisi lagi. Jika harus menjalani operasi keempat, Marc Marquez tidak akan bisa berlomba pada 2021,” kata Anchou, mengutip dari Motosan, Selasa (26/1/2021).
"Osteomielitis sangat sulit untuk disembuhkan. Jika terapi antibiotik tidak berhasil, ada kemungkinan diperlukan operasi lagi. Pelat yang terpasang akan dibuang, tulangnya akan dibersihkan, dipotong, dan dipasangkan dengan fiksator eksternal sebelum terapi oksigen hiperbarik," ujar Anchou.
Lihat Juga: Cosplay Robot Terminator, Jorge Martin Rayakan Gelar Juara MotoGP 2024 di Sirkuit Catalunya
(sha)
tulis komentar anda