Hat-trick Sempurna Ronaldo, Pastikan Juventus Lumat Cagliari

Senin, 15 Maret 2021 - 02:05 WIB
Kemudian gol ketiga Ronaldo terjadi tujuh menit setelahnya atau pada menit ke-32. Kali ini Ronaldo mampu memasukkan bola dengan menggunakan kaki kirinya berkat umpan terukur dari Federico Chiesa.

Bila dilihat baik-baik, maka Ronaldo mencetak hattrick sempurna karena ia mampu memasukkan bola dengan menggunakan kepala, kaki kanan, dan kaki kiri. Kini berkat hattrick Ronaldo itu, Juventus jelah lebih mudah menghadapi babak kedua yang akan segera berlangsung beberapa saat lagi.

.

Memasuki babak kedua, Juventus sedikit mengendurkan daya serangan mereka. Keunggulan 3-0 di babak pertama tampaknya membuat sang pelatih, Andrea Pirlo sedikit mengubah gaya bermain Juventus.

Gara-gara hal itu, Cagliari pun jadi lebih banyak mendapatkan kesempatan untuk menyerang pertahanan Juventus. Lini pertahanan Juventus lantas terus digempur hingga akhirnya kebobolan juga.

Gawang Juventus tepatnya berhasil dibobol oleh Giovanni Simeone di menit 61. Sejak saat itu, pertahanan Juventus terus diserang.

Untungnya Juventus mampu bertahan dengan baik. Meski di babak kedua Juventus gagal mencetak satu gol pun, namun skor akhirnya mereka tetap menang dengan skor 3-1.

Susunan pemain

Cagliari (3-5-2): Alessio Cragno; Daniele Rugani, Diego Godin, Luca Ceppitelli; Gabriele Zappa, Joseph Alfred Duncan, Razvan Marin, Nahitan Nandez, Radja Nainggolan, Nahitan Nandez; Giovanni Simeone, Joao Pedro.

Cadangan: Arturo Calabresi, Sebastian Walukiewicz, Alessandro Deiola, Ragnar Klavan, Gaston Pereiro, Gianluca Contini, Andrea Carboni, Kwadwo Asamoah, Simone Aresti, Guglielmo Vicario, Alessandro Tripaldelli, Alberto Cerri.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More