Strategi Coach Panca: Pahami Kekuatan Skuad

Minggu, 11 April 2021 - 20:15 WIB
"Tentu pada futsal sangat sulit untuk menetapkan 1 sistem formasi saja saat bertanding, karena futsal sangat dinamis dan fleksibel," jelasnya.

Coach Panca menambahkan, keterampilan dan karakter pemain, serta kedalaman skuad akan menentukan tingkat kesulitan penerapan sebuah formasi. Baginya sebagai pelatih, seluruh pemain akan mendapatkan pengetahuan taktikal yang dia ketahui, sehingga seluruh pemain dapat bahu membahu membongkar pertahanan lawan untuk meraih kemenangan.

Coach Panca adalah contoh pelatih yang berhasil menerapkan ilmu kepelatihan yang didapatnya dari kursus. Berbekal ilmu teknis dan pengalaman panjang, Coach Panca telah menoreh banyak prestasi, termasuk mengantarkan tim futsal Jawa Barat menjadi kampiun PON 2016.

Itulah tampaknya yang mendorong sejumlah Asosiasi Futsal Provinsi (AFP), baik secara mandiri maupun berkolaborasi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi, giat menyelenggarakan kursus pelatih maupun kursus wasit di daerah masing-masing.

Pada 2021 ini, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Kepulauan Riau, Sumatera Utara merupakan beberapa yang sudah menyelenggarakan kursus baik wasit maupun pelatih futsal. Kursus bertujuan meningkatkan kompetensi sehingga diharapkan dapat memajukan olahraga futsal di masing-masing daerah.

Untuk wasit, pelatihan dinilai penting dan mendesak karena pemberlakukan Law of the Game Futsal (LOTG Futsal) 2020 oleh Asian Football Confederation (AFC) pada April 2020 lalu. Sebagai anggota, Indonesia tentu wajib memastikan seluruh kompetisi segera mengadopsi aturan permainan baru itu.

Sementara untuk kursus pelatih, pengayaan dan peningkatan teknik pelatihan diperlukan untuk mencetak atlet-atlet futsal berprestasi, baik dari teknik individu maupun kolektivitas. Untuk sertifikasi pelatih, jenjang kompetensi dimulai sejak level nasional, berturut-turut meningkat sesuai standar AFC Level 1, AFC Level 2 dan AFC Level 3.

Pada akhirnya, baik AFP dan KONI provinsi tentu berharap, investasi yang sudah dikeluarkan akan menelurkan Coach Panca lokal yang dapat mengharumkan nama daerahnya masing-masing
(aww)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More