Klopp Frustrasi, Liverpool Tak Layak ke Liga Champions
Minggu, 25 April 2021 - 23:59 WIB
LIVERPOOL - Pelatih Liverpool Juergen Klopp tak dapat menyembunyikan rasa frustrasinya. Pelatih asal Jerman itu menyebut timnya tidak pantas tampil di Liga Champions musim depan.
Pernyataan itu dilontarkan Klopp setelah The Reds -julukan Liverpool - ditahan Newcastle United 1-1 pada pekan ke-33 Liga Primer Inggris 2020/2021 di Stadion Anfield, Sabtu (24/4/2021) malam WIB.
The Reds unggul cepat melalui gol Mohamed Salah pada menit ketiga. Setelah itu, Liverpool mendominasi permainan. Liverpool mencatatkan beberapa peluang matang di depan gawang Newcastle, tetapi tidak ada yang berbuah gol kedua.
Saat pertandingan akan berakhir, Newcastle lebih agresif karena mau menyamakan kedudukan. Callum Wilson membobol gawang Liverpool pada tambahan waktu, tetapi dianulir karena handball.
Namun, selang beberapa saat, gawang Liverpool akhirnya bobol oleh Joe Willock. Liverpool pun harus rela berbagi poin meski mendominasi permainan sejak menit pertama.
Penampilan Liverpool dalam pertandingan itu mengecewakan Klopp. Dia pun menilai Liverpool tidak layak untuk tampil di Liga Champions jika tampil seperti itu.
“Jika Anda pantas, Anda pantas mendapatkannya (posisi empat besar). Saya tidak melihat kami pantas mendapatkannya, bermain Liga Champions musim depan,” ujar Klopp, mengutip dari Goal International, Minggu (25/4/2021).
Klopp menyesali kegagalan Liverpool mengakhiri pertandingan lebih cepat. Dia menyatakan Liverpool tidak bermain cukup bagus dalam pertandingan kontra Newcastle.
“Kami mencetak gol yang luar biasa, tetapi tidak menyelesaikan pertandingan. (Kami) tidak bermain cukup bagus,” kata juru taktik asal Jerman itu.
"Serangan balik bisa terjadi, tetapi kami harus terus maju, menjaga bola, dan membuat mereka berlari. Kami membuat mereka tetap hidup dan mereka pantas mendapat gol,” tuturnya.
Lihat Juga: Tijjani Reijnders Gelandang Produktif di Liga Champions, Eliano Semoga Bisa Tiru Sang Kakak
Pernyataan itu dilontarkan Klopp setelah The Reds -julukan Liverpool - ditahan Newcastle United 1-1 pada pekan ke-33 Liga Primer Inggris 2020/2021 di Stadion Anfield, Sabtu (24/4/2021) malam WIB.
The Reds unggul cepat melalui gol Mohamed Salah pada menit ketiga. Setelah itu, Liverpool mendominasi permainan. Liverpool mencatatkan beberapa peluang matang di depan gawang Newcastle, tetapi tidak ada yang berbuah gol kedua.
Saat pertandingan akan berakhir, Newcastle lebih agresif karena mau menyamakan kedudukan. Callum Wilson membobol gawang Liverpool pada tambahan waktu, tetapi dianulir karena handball.
Namun, selang beberapa saat, gawang Liverpool akhirnya bobol oleh Joe Willock. Liverpool pun harus rela berbagi poin meski mendominasi permainan sejak menit pertama.
Penampilan Liverpool dalam pertandingan itu mengecewakan Klopp. Dia pun menilai Liverpool tidak layak untuk tampil di Liga Champions jika tampil seperti itu.
“Jika Anda pantas, Anda pantas mendapatkannya (posisi empat besar). Saya tidak melihat kami pantas mendapatkannya, bermain Liga Champions musim depan,” ujar Klopp, mengutip dari Goal International, Minggu (25/4/2021).
Klopp menyesali kegagalan Liverpool mengakhiri pertandingan lebih cepat. Dia menyatakan Liverpool tidak bermain cukup bagus dalam pertandingan kontra Newcastle.
“Kami mencetak gol yang luar biasa, tetapi tidak menyelesaikan pertandingan. (Kami) tidak bermain cukup bagus,” kata juru taktik asal Jerman itu.
"Serangan balik bisa terjadi, tetapi kami harus terus maju, menjaga bola, dan membuat mereka berlari. Kami membuat mereka tetap hidup dan mereka pantas mendapat gol,” tuturnya.
Lihat Juga: Tijjani Reijnders Gelandang Produktif di Liga Champions, Eliano Semoga Bisa Tiru Sang Kakak
(sha)
tulis komentar anda