Beratnya Tensi Latihan Bikin Skuad Timnas Indonesia Kelabakan
Jum'at, 07 Mei 2021 - 01:30 WIB
Masalahnya, bukan sekali dua kali mereka mengulangi gerakan-gerakan itu. Dengan tempo cepat antar gerakan, mereka melakukannya terhitung hingga lima set. Terdengar teriakan - teriakan rintihan dari beberapa pemain yang kelelahan.
Di sisi lain, jajaran pelatih yang melingkari mereka terus meneriaki dengan nada yang tinggi. "Ayo, ayo, lagi, lagi!," teriak seorang pelatih fisik yang suaranya menggema hingga menutupi seisi stadion. Adapun beberapa pemain terlihat berhenti sejenak untuk melakukan gerakan.
Namun hal itu tak dibiarkan pelatih kiper Yoo Jae Hoon yang turut memantau. Dia mendekat kepada pemain itu dan meneriakinya agar tetap terus bergerak. Sesekali ia pun membenarkan form gerakan yang sudah mulai berantakan.
"Ayo Saddam! Hey Andy!," beberapa pemain diingatkan ketika sudah terlihat tidak sempurna gerakannya. Bahkan ada saja beberapa pemain yang melepas sepatunya agar lebih leluasa melakukan gerakan. Pemain kemudian diberi kesempatan istirahat tak sampai 5 menit.
Namun, belum sempat menghabiskan minumnya, mereka kembali dipanggil untuk set berikutnya. Beginilah gambaran latihan timnas hari ini. Diprediksi ini awal dari latihan dengan intensitas yang lebih tinggi sebagaimana yang dijanjikan tim pelatih sebelumnya.
Di sisi lain, jajaran pelatih yang melingkari mereka terus meneriaki dengan nada yang tinggi. "Ayo, ayo, lagi, lagi!," teriak seorang pelatih fisik yang suaranya menggema hingga menutupi seisi stadion. Adapun beberapa pemain terlihat berhenti sejenak untuk melakukan gerakan.
Namun hal itu tak dibiarkan pelatih kiper Yoo Jae Hoon yang turut memantau. Dia mendekat kepada pemain itu dan meneriakinya agar tetap terus bergerak. Sesekali ia pun membenarkan form gerakan yang sudah mulai berantakan.
"Ayo Saddam! Hey Andy!," beberapa pemain diingatkan ketika sudah terlihat tidak sempurna gerakannya. Bahkan ada saja beberapa pemain yang melepas sepatunya agar lebih leluasa melakukan gerakan. Pemain kemudian diberi kesempatan istirahat tak sampai 5 menit.
Namun, belum sempat menghabiskan minumnya, mereka kembali dipanggil untuk set berikutnya. Beginilah gambaran latihan timnas hari ini. Diprediksi ini awal dari latihan dengan intensitas yang lebih tinggi sebagaimana yang dijanjikan tim pelatih sebelumnya.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda