Grafik Gol Jeblok, Sadio Mane: Ini musim Terburuk

Rabu, 12 Mei 2021 - 14:02 WIB
Sadio Mane mengakui kompetisi sepak bola 2020/2021 merupakan musim terburuk dalam kariernya / Foto: Kolase
LIVERPOOL - Sadio Mane mengakui kompetisi sepak bola 2020/2021 merupakan musim terburuk dalam kariernya. Pernyataan itu diutarakannya lantaran ia tidak mampu memberikan kontribusi besar yang membuat Liverpool gagal memertahankan gelar juara di Liga Primer Inggris.

Ketajaman Mane membobol gawang lawan mengundang atensi penggemar setelah dia hanya mencetak 13 gol di semua kompetisi, sembilan di antaranya berhasil dilesakkan saat tampil di Liga Primer Inggris musim ini.

BACA JUGA: Buffon Resmi Bercerai dengan Juventus Akhir Musim, Donnarumma Masuk Radar

Itu kontras ketika membandingkan dengan penampilan Mane di musim lalu. Penyerang berusia 29 tahun itu berhasil membukukan 18 gol di kompetisi domestik untuk membantu Liverpool mengakhiri paceklik gelar juara di Liga Primer Inggris.



Penurunan grafik Mane dalam mencetak gol bukan karena ia tidak berusaha. Statistik menyebut jika dia telah melepaskan 86 tendangan di Liga Primer Inggris musim ini atau sembilan lebih banyak ketimbang musim lalu.

BACA JUGA: Thiago Silva Berharap Bentrok AC Milan di Liga Champions

Sementara akurasi tendangannya hanya turun 3%. Demikian pula, rasio konversinya untuk 'peluang besar' yang ditentukan Opta hanya berkurang 4,4%

Namun, rasio konversi tembakan Mane secara keseluruhan di liga musim ini turun menjadi 10,47% ketimbang 23,38% yang dicetaknya pada 2019/2020. Ini menunjukkan masalah yang lebih luas dengan finishing dan bukti mendukung hal ini.

Tentunya penurunan itu membuat Mane sedikit frustrasi. Bahkan pemain terbaik Liverpool versi PFA musim lalu itu berusaha keras untuk menemukan jawaban atas masalah yang dialaminya dengan mencari nasihat medis untuk mengetahui apakah ada gangguan fisik di belakangnya.

"Ini musim terburuk dalam karier saya. Saya harus mengakuinya. Jika Anda bertanya kepada saya apa yang salah, saya akan berjuang untuk memberi Anda jawaban. Secara pribadi, saya tidak tahu," ungkap Mane dikutip dari Canal Plus, Rabu (12/5/2021).

"Saya selalu berusaha untuk menjadi positif, apakah semuanya berjalan baik atau buruk. Saya selalu memertanyakan diri saya sendiri. Saya bahkan menjalani tes untuk melihat tubuh saya. Apakah saya makan makanan yang benar, atau apakah semuanya berubah? Tapi mereka memeriksa hasil tes, dan semuanya baik-baik saja. Saya perlu memahami bahwa dalam hidup ada pasang surut. Saya akan terus bekerja keras dan mungkin pada saatnya nanti situasi ini akan berlalu," pungkas Mane.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More