Alfa Romeo Sauber Siap Tampung Valtteri Bottas

Sabtu, 24 Juli 2021 - 03:03 WIB
Tim Alfa Romeo Sauber siap menampung Valtteri Bottas/Foto/EssentiallySports.com
HINWIL - Terlempar dari Mercedes-AMG Petronas bukan petaka bagi pembalap Formula 1 (F1) asal Finlandia Valtteri Bottas . Tim Alfa Romeo Sauber siap menampung Bottas untuk menggantikan Kimi Raikkonen.

Bottas kemungkinan tak mendapat perpanjangan kontrak di Mercedes-AMG Petronas. Kontrak Bottas di Mercedes akan berakhir pada penghujung 2021 ini dan tak kunjung diperpanjang.



Padahal, beberapa waktu lalu, Mercedes resmi memperpanjang kontrak Lewis Hamilton hingga 2023. Mercedes tak mau ambil risiko dan kehilangan pembalap andalannya itu pada akhir musim. Perlakuan Mercedes kepada Bottas sangat berbeda dengan Hamilton.

Celakanya, seperti dikabarkan Motorsport, Jumat (23/7/2021), Mercedes lebih memilih untuk mempromosikan pembalap didikannya, George Russel untuk mengisi kursi Bottas musim depan.





Hal itu pun membuat Bottas harus mencari tim baru. Sementara kursi lain yang mungkin tersedia adalah Williams yang ditinggalkan Russel, atau Alfa Romeo untuk menggantikan Raikkonen.

Ya, Alfa Romeo dikabarkan sudah tak tertarik memperpanjang jasa Raikkonen. Dia dianggap sudah terlalu tua dan sudah saatnya mencari pembalap baru, dan Bottas pun menjadi kandidat utama.

Meski demikian, Alfa Romeo tampaknya tak tergesa-gesa dalam menentukan pembalapnya. Mereka masih ingin memantau keadaan Bottas yang juga menunggu keputusan Mercedes.

Selain itu, Alfa Romeo juga berpeluang menampung pembalap didikan Scuderia Ferrari. Maklum, mereka sduah punya beberapa pembalap yang siap mengisinya, seperti Callum Illot dan Robert Shwartzman.
(sha)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More