Chen Long Samai Rekor Medali Lee Chong Wei di Olimpiade

Minggu, 01 Agustus 2021 - 13:44 WIB
Chen Long menorehkan prestasi dalam sejarah olahraga bulu tangkis di Olimpiade. Ini tak lepas dari keberhasilannya menyingkirkan Anthony Sinisuka Ginting pada laga semifinal dengan dua game langsung 16-21, 11-21 / Foto: Olympics
TOKYO - Chen Long menorehkan prestasi dalam sejarah olahraga bulu tangkis di Olimpiade . Ini tak lepas dari keberhasilannya menyingkirkan Anthony Sinisuka Ginting pada laga semifinal dengan dua game langsung 16-21, 11-21.

Menurut data yang dikutip dari akun Twitter Badmintontalk (@BadmintonTalk), Minggu (1/8/2021), Chen Long tercatat sebagai pebulu tangkis keempat dalam sejarah yang memenangkan medali dalam tiga kesempatan tampil di Olimpiade secara beruntun. Pemain China itu sukses menyamai rekor Lee Chong Wei.

BACA JUGA: Demi Sabet Medali Perunggu, Anthony Ginting Ingin Cepat Move On

Dalam dua edisi sebelumnya, Chen Long berhasil merebut medali perunggu di Olimpiade London 2012 dan medali emas di Rio de Janeiro 2016. Akankah tahun ini dia akan merebut emas keduanya di pesta olahraga terbesar di dunia?



Daftar Peraih Medali secara Beruntun di 3 Olimpiade:

Kim Dong Moon (KOrea Selatan)

Medali Emas Atlanta 1996

Medali Perunggu Sydney 2000

Medali Emas Athena 2004
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More