Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Italia: Inter Perkasa, Atalanta Trengginas

Minggu, 19 September 2021 - 03:55 WIB
Inter Milan dan Atalanta tampil cukup mengesankan pada laga lanjutan pekan keempat Liga Italia 2021-2022. Pasalnya, dua kesebelasan sama-sama memetik tiga poin sempurna / Foto: Football Italia
MILAN - Inter Milan dan Atalanta tampil cukup mengesankan pada laga lanjutan pekan keempat Liga Italia 2021-2022. Pasalnya, dua kesebelasan sama-sama memetik tiga poin sempurna.

Inter Milan tampil perkasa saat menjamu Bologna. Bertanding di Giuseppe Meazza, Minggu (19/9/2021) dini hari WIB, tuan rumah menang dengan skor telak 6-1. Statistik menyebut jika I Nerazzurri mencetak setidaknya dua gol dalam sembilan pertandingan Liga Italia secara beruntun.

Itu merupakan rekor terbaik Inter sejak 10 pertandingan pada 2007. Nerazzurri telah memenangkan 18 pertandingan kandang berturut-turut.



BACA JUGA: Hasil Liga Italia Inter Milan vs Bologna: Drama 7 Gol di Giuseppe Meazza

Hasil positif ini membuat klub besutan Simone Inzaghi untuk sementara betah di puncak klasemen sementara Liga Italia dengan nilai 10 poin dari tiga kemenangan dan sekali imbang. "Saya takut dengan pertandingan ini setelah malam melawan Real Madrid tetapi para pemain mendekati pertandingan dengan cara terbaik,” kata Inzaghi pasca pertandingan.

"Itu penting, kami tahu pentingnya pertandingan. Kami datang dari penampilan luar biasa bersama Madrid, di mana hanya hasil yang hilang. Kami meminta para pemain untuk menaruh kemarahan yang diperlukan untuk menang," sambung Inzaghi.

Di pertandingan lain, Atalanta memetik tiga poin saat bertamu ke markas Salernitana dengan kemenangan tipis 1-0. Hasil ini membuat anak asuh Gian Piero Gasperini merangkak naik ke urutan ketujuh dengan nilai tujuh angka.

BACA JUGA: Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Inggris: Man City Catat Rapor Merah, Liverpool Berpesta

Hasil Pertandingan Liga Italia
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More