Kesal Chelsea Kecolongan Gol Juventus, Tuchel: Kenyataan Berkata Lain

Kamis, 30 September 2021 - 12:02 WIB
Chelsea gagal membawa pulang poin usai bertamu ke markas Juventus/Foto/Twitter
TURIN - Chelsea gagal membawa pulang poin usai bertamu ke markas Juventus . The Blues menyerah 0-1 pada matchday 2 Grup H Liga Champions 2021/2022 , Kamis (30/9/2021) dini hari WIB.

Chelsea yang membawa misi kemenangan, kecolongan gol di babak kedua. The Blues sejatinya bermain sangat baik sejak awal pertandingan di mulai. Namun, mereka

kebobolan setelah penyerang Juventus, Federico Chiesa berhasil mencetak gol di menit ke-46.



Pelatih Chelsea Thomas Tuchel menyayangkan kejadian tersebut. Tuchel menilai timnya tak seharusnya kebobolan dengan cara seperti itu terlebih jika melihat kualitas permainan mereka sepanjang pertandingan.



“Tidak mungkin pada level seperti ini untuk kebobolan gol mudah seperti di detik-detik pertama babak kedua. Anda tahu apa yang akan terjadi, terlebih ketika Anda memiliki organisasi pertahanan seperti yang kami miliki," ujar Tuchel dilansir dari laman Football Italia, Kamis (30/9/2021).



"Kami sangat mungkin untuk bertahan dan tidak kebobolan di situasi seperti itu. Tapi pada akhirnya kenyataan berkata lain," lanjutnya.

Tuchel mengakui Chelsea sebenarnya bermain lebih baik ketimbang Juventus di laga kali ini. Meski bermain di markas lawan, Kai Havertz dan rekan-rekan cukup percaya diri untuk tampil menyerang sejak awal pertandingan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More