Belgia vs Prancis: Roberto Martinez Usung Dendam di Turin

Kamis, 07 Oktober 2021 - 16:02 WIB
Timnas Belgia mengusung dendam melawan Prancis/foto/Twitter
TURIN - Tim nasional (timnas) Belgia mengusung dendam melawan Prancis pada semifinal UEFA Nations League 2020/2021 di Allianz stadium, Turin, Kamis (7/10/2021) atau Jumat (8/10/2021) pukul 01.45 WIB. Pelatih Belgia Roberto Martinez siap menebus kekalahan tiga tahun lalu dari Les Bleus -julukan timnas Prancis- di Piala Dunia.

Martinez menatap laga melawan Les Bleus dengan percaya diri. Menurutnya, Rode Duevils -julukan Belgia- saat ini sudah berkembang dan menjadi lebih kuat dari sebelumnya, terkhusus saat dikalahkan Prancis pada semifinal Piala Dunia 2018 dengan skor tipis 0-1.





“Apakah kami lebih kuat dari tiga tahun lalu? Saya suka percaya begitu. Dan sementara itu banyak pemain telah ditambahkan dari mana saya dapat memilih untuk turnamen ini,” ujar Martinez dilansir dari laman resmi UEFA, Kamis (7/10/2021).

“Kami juga telah bermain bersama lebih lama. Sinkronisasi lebih baik. Para pemain mengerti satu sama lain lebih baik,” tambahnya.



Di sisi lain, Martinez mengatakan semua pemainnya dalam kondisi yang baik, terkecuali Thorgan Hazard dan Jason Denayer. Pelatih berusia 48 tahun tersebut mengatakan keduanya sedang dalam program individu secara terpisah karena kurang fit.

“Ada dua pemain yang memiliki program individu: Jason Denayer dan Thorgan Hazard. (Jason) Denayer sudah benar-benar fit. Sayangnya (Thorgan) Hazard tidak,” ucapnya.

“Tim medis mengatakan akan lebih baik baginya untuk beristirahat dan fokus penuh pada pemulihannya (Hazard). Itulah mengapa kami menggantikannya dengan (Arthur) Theate,” sambungnya.

Sementara itu, dalam tiga pertemuan terakhirnya, Rode Duevils dan Les Bleus sama-sama mengantungi satu kemenangan, satu pertandingan lagi berakhir imbang tanpa gol. Tentu saja, pertandingan nanti malam akan menjadi menarik mengingat Belgia mempunyai misi balas dendam setelah kalah di semifinal Piala Dunia 2018 dari Prancis 0-1.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More