Jelang Indonesia U-23 vs Australia U-23: Peluang Lolos Besar, Pasukan Shin Tae-yong Habis-habisan Lawan Socceroos Muda

Senin, 25 Oktober 2021 - 20:01 WIB
Kesempatan tim nasional Indonesia U-23 lolos dari fase Grup G Piala Asia U-23 2022 sangat terbuka/Foto/PSSI.org
DUSHANBE - Kesempatan t im nasional (timnas) Indonesia U-23 lolos dari fase Grup G Piala Asia U-23 2022 sangat terbuka. Dua tim mundur dari grup tersebut sehingga menyisakan Indonesia dan Australia U-23 untuk memperebutkan tiket putaran final Piala Asia U-23 2022.

Indonesia akan melakoni laga pertama melawan timnas Australia U-23 di Kualifikasi Grup G Piala Asia U-23 2022 di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Selasa (26/10/2021). Setelah itu, keduanya akan bertemu kembali pada Jumat (29/10/2021) mendatang.





Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-Yong pun memiliki harapan besar agar anak asuhnya bisa memenangi laga tersebut.

Indonesia tergabung dalam Grup G Piala Asia U-23 2022 bersama Australia. Sebelumnya, China dan Brunei Darussalam pun tergabung dalam grup tersebut, tapi memilih mengundurkan diri.



Kini persaingan hanya menyisakan Indonesia dan Socceroos Muda. Keduanya akan saling berduel untuk memperebutkan satu tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2022.

Shin Tae-Yong mengatakan bahwa laga melawan Australia sangat penting. Sebab, dengan mundurnya Brunei dan China, Witan Sulaeman dkk wajib memenangi laga kontra Australia demi lolos.

“Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri. Kami harus mengalahkan Australia," ucap Shin Tae-Yong, dikutip dari laman resmi PSSI, Senin (25/10/2021).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More