Hylo Open 2021: Bungkam Ganda Jepang, Ahsan/Hendra Lolos ke 16 Besar
Kamis, 04 November 2021 - 00:16 WIB
SAARBRUCKEN - Pasangan ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil meraih kemenangan di laga 32 besar Hylo Open 2021. Mereka membungkam wakil Jepang, Mahiro Kaneko/Yunosuke Kubota, dengan skor 21-15, 21-18 dalam durasi 27 menit.
Bermain di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Rabu (3/11/2021) malam WIB, Ahsan/Hendra mendapat perlawanan sengit dari Kaneko/Kubota. Kejar-kejaran angka pun terjadi di awal gim pertama hingga skor 5-5.
Terus menekan, The Daddies –julukan Ahsan/Hendra- menyetop angka yang diraih pasangan Jepang itu di angka lima. Sementara mereka terus mendulang poin dan unggul 11-5 di interval gim pertama.
Usai rehat, pasangan ranking dua dunia itu tetap menjaga selisih enam poin tersebut. Mereka tetap tampil menyerang dan memimpin 15-9.
Setelah itu, dominasi mereka tak terbendung lagi. Pasangan Merah-Putih itu pun menutup gim pertama dengan skor 21-15.
Sama seperti awal gim pertama, kejar-kejaran angka kembali terjadi di awal gim kedua. Namun, kini Kaneko/Kubota yang mengunci The Daddies di angka lima dan unggul dengan poin delapan.
Tak menyerah begitu saja, Ahsan/Hendra berhasil bangkit dengan melesatkan serangan kombinasi smash dan pukulan drive. Alhasil, mereka bisa membalikkan keadaan dan unggul 11-9 di interval gim kedua.
Kejar-kejaran angka kembali terjadi selepas jeda. Kaneko/Kubota menyamakan skor 13-13.
Akan tetapi, The Daddies bisa mendulang poin lebih banyak setelah itu berkat pengalaman yang mereka miliki. Alhasil, mereka pun menutup gim kedua dengan skor 21-18.
Dengan hasil tersebut, Ahsan/Hendra berhasil lolos ke babak 16 besar Hylo Open 2021. Mereka ditantang pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong, pada Kamis (4/11/2021).
Bermain di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Rabu (3/11/2021) malam WIB, Ahsan/Hendra mendapat perlawanan sengit dari Kaneko/Kubota. Kejar-kejaran angka pun terjadi di awal gim pertama hingga skor 5-5.
Terus menekan, The Daddies –julukan Ahsan/Hendra- menyetop angka yang diraih pasangan Jepang itu di angka lima. Sementara mereka terus mendulang poin dan unggul 11-5 di interval gim pertama.
Usai rehat, pasangan ranking dua dunia itu tetap menjaga selisih enam poin tersebut. Mereka tetap tampil menyerang dan memimpin 15-9.
Setelah itu, dominasi mereka tak terbendung lagi. Pasangan Merah-Putih itu pun menutup gim pertama dengan skor 21-15.
Sama seperti awal gim pertama, kejar-kejaran angka kembali terjadi di awal gim kedua. Namun, kini Kaneko/Kubota yang mengunci The Daddies di angka lima dan unggul dengan poin delapan.
Tak menyerah begitu saja, Ahsan/Hendra berhasil bangkit dengan melesatkan serangan kombinasi smash dan pukulan drive. Alhasil, mereka bisa membalikkan keadaan dan unggul 11-9 di interval gim kedua.
Kejar-kejaran angka kembali terjadi selepas jeda. Kaneko/Kubota menyamakan skor 13-13.
Akan tetapi, The Daddies bisa mendulang poin lebih banyak setelah itu berkat pengalaman yang mereka miliki. Alhasil, mereka pun menutup gim kedua dengan skor 21-18.
Dengan hasil tersebut, Ahsan/Hendra berhasil lolos ke babak 16 besar Hylo Open 2021. Mereka ditantang pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong, pada Kamis (4/11/2021).
(sto)
tulis komentar anda