Catat! SEA Games Vietnam Digelar 12-23 Mei 2022

Sabtu, 06 November 2021 - 23:59 WIB
Pemerintah Vietnam secara resmi telah menyetujui gelaran pesta olahraga Asia Tenggara (SEA Games) ke-31 di Hanoi / Foto: Okezone
HANOI - Pemerintah Vietnam secara resmi telah menyetujui gelaran pesta olahraga Asia Tenggara ( SEA Games ) ke-31 di Hanoi. Sebelumnya, SEA Games Vietnam dijadwalkan pada 21 November-2 Desember 2021, dan kini akan dilaksanakan pada 12 Mei-23 Mei 2022.

Mundurnya ajang SEA Games sendiri tidak lepas dengan adanya dampak pandemi Covid-19. Hal itu pun membuat pemerintah Vietnam beserta Komite Olimpiade Vietnam mengambil kebijakan untuk menunda SEA Games dari jadwal awal yang seharusnya dilaksanakan.

BACA JUGA: Jelang MU vs City: Benteng Setan Merah Terancam Runtuh



Menurut laporan Vietnam Plus, Sabtu (6/11/2021), Pemerintah Vietnam pun memutuskan SEA Games ke-31 akan berlangsung dari 12 Mei - 23 Mei 2022. Akan ada 40 cabang olahraga dengan total 525 kategori yang dipertandingkan pada SEA Games 31 ini.

Rencananya SEA Games ke-31 Vietnam, akan berlangsung di Hanoi serta 11 kota di Vietnam. Kota yang dipilih menjadi tempat penyelenggara lainnya adalah Bac Ninh, Hai Duong, Hai Phong, Quang Ninh, Ha Nam, Nam Dinh, Ninh Binh, Hoa Binh, Vinh Phuc, Phu Tho, dan Bac Giang.

BACA JUGA: Xavi Hernandez Resmi Pelatih Baru Barcelona!

Selain itu pemerintah Vietnam telah meminta instansi terkait untuk membangun dan melakukan langkah-langkah pencegahan penyebaran pandemi Covid-19. Meski saat ini angka penyebaran Covid-19 sudah terbilang tidak tinggi, pemerintah masih harus melakukan pencegahan untuk keamanan semua orang yang akan bertanding di SEA Games .

Sebelumnya Vietnam pernah menjadi tuan rumah ajang multi-olahraga pada tahun 2003. Untuk edisi kali ini, Vietnam telah mengalokasikan anggaran sekitar USD 69 juta untuk perhelatan tersebut.

Lebih lanjut menurut laporan Channel News Asia, SEA Games 2022 diperkirakan akan dihadiri 20 ribu orang. Angka tersebut termasuk 7 ribu atlet dari 11 negara.

Beberapa cabang olahraga di luar Olimpiade yang masuk dalam laga SEA Games Vietnam 2022 adalah biliar dan snooker, binaraga, catur, bowling, serta kurash. Kurash adalah olahraga gulat kuno dari Uzbekistan.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More