Jadwal Lengkap 3 Timnas Indonesia Garuda Muda di Tahun 2025

Selasa, 24 Desember 2024 - 08:24 WIB
loading...
Jadwal Lengkap 3 Timnas...
Timnas Indonesia kelompok umur bakal dihadapkan dengan jadwal padat di beberapa turnamen berbeda pada tahun depan / Foto: @ivarjnr
A A A
Timnas Indonesia kelompok umur bakal dihadapkan dengan jadwal padat di beberapa turnamen berbeda pada tahun depan. Meskipun menghadapi tantangan yang berat, harapan tetap ada bagi Skuad Garuda Muda.

Dengan persiapan yang matang dan semangat juang yang tinggi, Timnas Indonesia diharapkan dapat meraih hasil yang terbaik dan mengharumkan nama bangsa di event yang diikutinya. Ada tiga kelompok umur berbeda yang bakal tampil di tahun depan, yakni U-17, U-22, dan U-23.


Berikut Jadwal 3 Timnas Indonesia Skuad Garuda di Tahun 2025

1. Piala Asia U-20 2025 (6-23 Februari 2025)

Timnas Indonesia U-20 akan berlaga di Piala Asia U-20 2025 yang digelar di Uzbekistan. Turnamen ini menjadi ajang yang sangat bergengsi bagi para pemain muda Indonesia untuk menguji kemampuan mereka di level Asia.

Skuad Garuda Muda diketahui tergabung di Grup C bersama tuan rumah Uzbekistan, Iran, dan Yaman. Jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-20 ditandai dengan laga kontra Iran pada 13 Februari 2025.


2. Piala Asia U-17 2025 (3-20 April 2025)

Timnas Indonesia U-17 akan berlaga di Piala Asia U-17 2025. Turnamen ini menjadi kesempatan bagi para pemain muda Indonesia untuk menunjukkan bakat mereka di level yang lebih tinggi.

3. SEA Games 2025 (7-19 Desember 2025)

SEA Games merupakan ajang olahraga multi-event terbesar di Asia Tenggara yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali. Cabang sepak bola selalu menjadi salah satu yang paling dinantikan, terutama di Indonesia.

Pada SEA Games 2023, kejayaan sepak bola Indonesia kembali. Ini menjadi momen bersejarah bagi sepak bola Indonesia setelah penantian panjang selama 32 tahun, Timnas Indonesia U-22 akhirnya berhasil meraih medali emas. Kemenangan dramatis atas Thailand di final menjadi bukti bahwa sepak bola Indonesia sedang mengalami perkembangan yang sangat pesat.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1468 seconds (0.1#10.140)