Ruang Ganti Manchester United Memanas, Bruno Fernandes Ribut dengan Solskjaer?
Selasa, 09 November 2021 - 08:01 WIB
MANCHESTER - Bintang Manchester United , Bruno Fernandes dilaporkan tidak betah dengan arahan pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Pemain asal Portugal merasa ada yang salah dengan kepemimpinan Solskjaer.
Manchester United sering menjadi bulan-bulanan tim lawan di Liga Inggris 2021/2022 . Sejauh ini, Setan Merah sudah empat kali kalah dari 11 laga di Liga Inggris.
Teranyar, Manchester United terlempar posisinya di peringkat lima, mereka turun ke peringkat enam usai Arsenal mengalahkan Watford, Minggu 7 November 2021 malam WIB.
Situasi itu membuat Bruno beserta rekan-rekannya dikabarkan sudah gerah dengan cara Solskjaer melatih. Pelatih asal Norwegia itu dikabarkan tidak bisa mengeluarkan potensi anak-anak asuhnya melalui metode-metode latihannya.
Sebagaimana dilansir Sportsmole berdasarkan laporan Daily Mail, Senin (8/11/2021), Bruno merasa bahwa metode latihan yang diterapkan Solskjaer beserta tim kepelatihannya tidak mampu meningkatkan performa dirinya dan rekan-rekannya. Laporan tersebut juga menyebut bahwa megabintang Cristiano Ronaldo kaget melihat perubahan yang begitu drastis di Old Trafford sejak kepergiannya pada musim panas 2009.
Pernyataan tersebut juga terdengar masuk akal mengingat belakangan ini, Solskjaer mengganti formasi dan pakem bermainnya. Dengan adanya pergantian tersebut, otomatis Solskjaer harus memutar otak untuk membuat pemainnya beradaptasi dengan skema dan taktik baru dalam waktu singkat.
Belakangan ini, Solskjaer mengambil solusi jangka pendek dengan mengganti formasi 4-2-3-1 miliknya dengan skema tiga bek. Belom diketahui apakah pakem tiga bek tersebut akan diterapkan terus menerus atau tidak, mengingat bek andalannya, Raphael Varane sedang mengalami cedera.
Manchester United akan melanjutkan perjalanan kompetisi musim ini kala tim berjuluk Setan Merah tersebut menjamu Watford usai jeda internasional. Solskjaer sudah berjanji bahwa dirinya akan membawa timnya kembali ke jalur kemenangan pada laga pekan ke-12 tersebut.
Manchester United sering menjadi bulan-bulanan tim lawan di Liga Inggris 2021/2022 . Sejauh ini, Setan Merah sudah empat kali kalah dari 11 laga di Liga Inggris.
Teranyar, Manchester United terlempar posisinya di peringkat lima, mereka turun ke peringkat enam usai Arsenal mengalahkan Watford, Minggu 7 November 2021 malam WIB.
Situasi itu membuat Bruno beserta rekan-rekannya dikabarkan sudah gerah dengan cara Solskjaer melatih. Pelatih asal Norwegia itu dikabarkan tidak bisa mengeluarkan potensi anak-anak asuhnya melalui metode-metode latihannya.
Sebagaimana dilansir Sportsmole berdasarkan laporan Daily Mail, Senin (8/11/2021), Bruno merasa bahwa metode latihan yang diterapkan Solskjaer beserta tim kepelatihannya tidak mampu meningkatkan performa dirinya dan rekan-rekannya. Laporan tersebut juga menyebut bahwa megabintang Cristiano Ronaldo kaget melihat perubahan yang begitu drastis di Old Trafford sejak kepergiannya pada musim panas 2009.
Baca Juga
Pernyataan tersebut juga terdengar masuk akal mengingat belakangan ini, Solskjaer mengganti formasi dan pakem bermainnya. Dengan adanya pergantian tersebut, otomatis Solskjaer harus memutar otak untuk membuat pemainnya beradaptasi dengan skema dan taktik baru dalam waktu singkat.
Belakangan ini, Solskjaer mengambil solusi jangka pendek dengan mengganti formasi 4-2-3-1 miliknya dengan skema tiga bek. Belom diketahui apakah pakem tiga bek tersebut akan diterapkan terus menerus atau tidak, mengingat bek andalannya, Raphael Varane sedang mengalami cedera.
Manchester United akan melanjutkan perjalanan kompetisi musim ini kala tim berjuluk Setan Merah tersebut menjamu Watford usai jeda internasional. Solskjaer sudah berjanji bahwa dirinya akan membawa timnya kembali ke jalur kemenangan pada laga pekan ke-12 tersebut.
(sto)
tulis komentar anda