Bupati Soppeng Harap Kejurda Offroad Jadi Ajang Promosi Wisata

Sabtu, 20 November 2021 - 13:21 WIB
Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak melepas para peserta Kejurda Extreme and Adventure Offroad Seri II di Lapangan Gasis, Sabtu (20/11/2021). Foto: Istimewa
SOPPENG - Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak, hadir melepas para peserta Kejurda Extreme & Adventure Offroad Seri II di Lapangan Gasis, Kabupaten Soppeng , Sulsel, Sabtu (20/11/2021).

Acara pelepasan peserta juga dihadiri Wakil Bupati, Lutfi Halide; Ketua DPRD Soppeng , Syahruddin M Adam; Ketua IOF Sulsel, Adi Rasyid Ali; didampingi Ketua Bidang Humas IOF Sulsel, Randy JR; Ketua IOF Pengcab Soppeng, Andi Muhammad Farid; dan Ketua IOF Pengcab Gowa, Dindo.



Baca Juga: Soppeng Tuan Rumah Seri II Kejurda Extreme Adventure





Bupati Kaswadi dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam gelaran Extreme & Adventure Offroad Seri II yang digelar di wilayahnya. Ia berharap kejurda tersebut sekaligus menjadi ajang promosi destinasi wisata dari Soppeng .

"Kita berharap dengan kegiatan ini semakin banyak orang datang ke Soppeng untuk menikmati wisata," ucap Bupati Kaswadi, dalam keterangan persnya, Sabtu (20/11/2021).

Ketua Pengurus Daerah (Pengda) Indonesian Offroad Federation (IOF) Sulsel, Adi Rasyid Ali, mengatakan selain gelaran Extreme & Adventure Offroad Seri II, juga akan digelar pelantikan Pengurus Cabang (Pengcab) IOF Kabupaten Soppeng .

"Insya Allah besok (Minggu) Pengcab IOF Soppeng akan dilantik. Saya yakin dengan pengurus baru nanti, olahraga offroad di Kabupaten Soppeng lebih maju," kata ARA, sapaan Adi Rasyid Ali.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More