Pelototi YouTube, Elkan Baggott Sudah Paham Taktik Malaysia

Minggu, 19 Desember 2021 - 18:31 WIB
Elkan Baggott siap tampil membela timnas Indonesia versus Malaysia/foto/PSSI
KALLANG - Elkan Baggott siap tampil membela timnas Indonesia versus Malaysia pada laga pemungkas Grup B Piala AFF 2020 di National Stadium, Kallang, Minggu (19/12/2021) pukul 19.30 WIB. Elkan sudah paham cara meredam Harimau Malaya.

Bek berusia 19 tahun itu bisa tampil setelah bebas karantina. Elkan menjalani isolasi selama lima hari karena satu pesawat dengan pasien covid-19 jenis Omicron.





Elkan sudah latihan bersama tim di Stadion Bukit Gombak, Singapura, Sabtu (18/12/2021). Dia berharap pelatih Shin Tae-yong memberi kesempatan tampil melawan Malaysia.

"Saya berharap bisa bermain (vs Malaysia), saya bekerja keras untuk meraih kemenangan dan akan memberikan segalanya untuk menang," kata Elkan dilansir laman resmi PSSI.



"Sejujurnya ini pengalaman pertama saya melawan Malaysia. Saya hanya tahu Malaysia adalah tim yang kuat," imbuh pemain berdarah Indonesia-Inggris tersebut.

Pemain asal klub Inggris, Ipswich Town, itu mengungkapkan, dia telah mempelajari cara bermain Malaysia dari YouTube. Saat menjalani karantina, waktu kosong dia manfaatkan untuk mengorek kekurangan tim Harimau Malaya.

"Saat di karantina saya menonton YouTube. Terus berlatih, dan tentu saja harus rileks menghadapi laga melawan Malaysia."

Soal kondisinya, Elkan mengatakan tak masalah. "Saya dalam keadaan baik, saya sudah bebas (dari karantina). Kondisi saya sangat bagus dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan untuk pertandingan nanti."

"Saya berharap suporter Indonesia terus memberikan dukungan. Berdoa agar kami dapat meraih hasil maksimal," pungkasnya.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More