Statistik Ini Bikin Ancelotti Puji Benzema Setara Ronaldo atau Haaland

Minggu, 26 Desember 2021 - 05:03 WIB
Performa Karim Benzema musim ini mendapat pujian Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti/Foto/real madrid
MADRID - Performa Karim Benzema musim ini mendapat pujian Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti . Penyerang timnas Prancis itu disebut sebagai salah satu yang terbaik di dunia, setara Cristiano Ronaldo dan Erling Haaland.

Benzema dalam performa terbaiknya saat ini. Mantan pemain Olympique Lyon itu sudah mengoleksi 15 gol dan tujuh assist dari 18 pertandingan di La Liga Spanyol 2021/2022.





Performa apiknya tersebut juga membawa tim berjuluk Los Blancos menduduki peringkat pertama klasemen sementara dengan torehan 46 poin. Real Madrid unggul delapan angka dari Sevilla yang saat ini berada di peringkat dua.

Don Carlo –julukan Anceotti- pun memberikan sanjungan kepada Benzema atas kontribusinya di musim ini. Terlebih saat dia mampu mencetak dua gol hanya dalam waktu kurang dari lima menit saat melawa Athletic Bilbao. Statistik ini juga yang membuat Ancelotti memuji Benzema sebagai salah satu striker terbaik dunia.



Benzema mengemas gol pada menit keempat dan 7. Dia mencatat sejarah karena untuk pertama kalinya Madrid mencetak dua gol dalam tujuh menit pertama dalam pertandingan La Liga sejak September 1994 ketika Ivan Zamorano mencetak dua gol dalam empat menit pertama di Sanchez-Pizjuan vs Sevilla.

“Benzema adalah pemain yang membuat perbedaan. Kami baru saja melihatnya membuktikan lagi dalam pertandingan melawan Athletic Bilbao, dengan dua gol dalam waktu yang sangat singkat. Dia dalam performa yang spektakuler,” kata Ancelotti, dilansir dari 90min, Sabtu (25/12/2021).

Atas konsistensi yang dimiliki Benzema, Ancelotti pun menyebut kalau pemain berpaspor Prancis itu sama seperti Cristiano Ronaldo dan Erling Haaland. Seperti kita tahu, dua pemain tersebut memang seringkali mencetak gol di setiap pertandingannya.

“Saya pikir sekarang Benzema dalam performa hebat dan konsistensi mencetak dalam mencetak gol. Dia sama seperti Cristiano Ronaldo atau Erling Haaland,” ungkapnya.

Dengan penampilan Benzema dan pencapaian Real Madrid hingga pertengahan musim, bukan tidak mungkin jika mereka dapat merebut kembali trofi Liga Spanyol musim ini. Setelah sebelumnya pada musim lalu titel tersebut direbut rival sekotanya, Atletico Madrid.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More