ONE.Shop Bakal Sumbang 10% untuk Bantu Perangi Covid-19

Kamis, 23 April 2020 - 13:20 WIB
Soon berharap hasil penjualan merchandise bisa turut membantu penanganan pandemi virus corona. Ini merupakan bagian dari keseriusan ONE Championship dalam penanganan Covid-19 ini / Foto: ONE Championship
JAKARTA - ONE Championship resmi mengumumkan peluncuran toko online resminya yang baru, yakni ONE.SHOP. Didirikan pertama kali pada tahun 2018, bisnis athleisure ONE telah diperbarui dan ditingkatkan pelayanannya dengan toko online yang menampilkan koleksi-koleksi terbarunya.

Beragam pilihan merchandise ONE Championship dengan desain terbaru yang menampilkan beberapa koleksi dari para atlet besar, yakni juara ONE Flyweight World Grand Prix Demetrious “Mighty Mouse” Johnson, Juara Dunia ONE Middleweight dan Light Heavyweight “The Burmese Python” Aung La N Sang, Juara Dunia ONE Atomweight Wanita ONE “Unstoppable” Angela Lee, Juara Dunia ONE Heavyweight Brandon “The Truth” Vera, Juara Dunia ONE Featherweight Martin “The Situ-Asian” Nguyen dan Juara Dunia ONE Lightweight Christian “The Warrior” Lee, serta lainnya.

Penggemar dapat melakukan pemesanan terlebih dahulu untuk produk edisi terbatas serta produk yang berkolaborasi dengan beberapa desainer dan merek paling terkemuka di dunia. "Saya senang dapat memperkenalkan toko merchandise online yang baru dan lebih baik ini kepada penggemar ONE Championship kami. Segala sesuatu tentang ONE.SHOP, mulai dari banyaknya fitur hingga produk-produk baru telah dirancang untuk memuaskan penggemar kami,” kata Debbie Soon, Head of Athleisure ONE dalam keterangan pers yang diterima SINDONews, Kamis (23/4).



“Kami menantikan penggemar kami dari seluruh dunia yang mewakili cinta mereka untuk semua hal mengenai ONE Championship, dan untuk menjalani kehebatan mereka dengan merchandise ONE kami.”

Soon berharap hasil penjualan merchandise bisa turut membantu penanganan pandemi virus corona. Ini merupakan bagian dari keseriusan ONE Championship dalam penanganan Covid-19 ini.

"Selain itu, kami berharap dapat membuat perbedaan dalam perang global melawan COVID-19 dengan menyumbangkan 10% dari semua hasil bersih penjualan di ONE.SHOP yang baru ini ke arah upaya bantuan COVID-19. Ini akan berlaku tanpa batas waktu sampai kita berhasil mengatasi krisis virus corona ini,” tambah Soon.

“Ini adalah alasan yang layak dan tidak dapat diragukan lagi akan memberikan bantuan kepada para garis terdepan tenaga medis kami dan bagi masyarakat lokal lainnya dengan kurangnya akses kebutuhan dasar seperti makanan, air, dan tempat berlindung," pungkas Soon.
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More