FK Senica vs GSK Jastrzebie: Witan Sulaeman Bikin Gol Indah

Sabtu, 05 Februari 2022 - 20:26 WIB
Witan Sulaeman mencetak gol perdana untuk FK Senica dalam laga uji coba kontra GSK Jastrzebie/foto/pssi
SENICA - Witan Sulaeman mencetak gol perdana untuk FK Senica dalam laga uji coba kontra GSK Jastrzebie di Stadion FK Senica, Senica, Sabtu (5/2/2022).

Bintang timnas Indonesia itu membawa Senica menyamakan kedudukan pada menit 14.

Senica sempat tertinggal melalui gol Konrad Handzlik pada menit kesembilan. Namun, Witan datang sebagai pahlawan kala melepaskan tembakan melengkung yang memperdaya penjaga gawang Jastrzbie pada menit 14.



Baca juga: Hasil Liga Futsal Profesional: BTS Gelontor Sadakata FC Setengah Lusin Gol




Senica kemudian berbalik unggul melalui sepakan Giannis Niarchos pada menit ke-20. Menariknya, Egy Maulana Vikri terlibat pada terciptanya proses gol tersebut.

Senica tampil lebih dominan usai unggul. Tim asal Slowakia itu terus membangun serangan dari belakang dan lebih sabar dalam mengalirkan bola ke depan.



Laga persahabatan antara Senica dan Jastrzebie masih berlangsung. Egy dan Witan sama-sama diturunkan sejak menit awal.

Publik sepak bola Indonesia tentu berharap agar Witan dan Egy sama-sama berkontribusi besar daan mengantar Senica meraih kemenangan. Gol perdana Witan pada laga tersebut bisa menjadi pembuka bagi karier cemerlang Witan di Eropa.

Susunan Pemain FK Senica (4-2-3-1): Henrich Ravas; Raphael Anaba, Mario Mihal, Petr Pavlik, Filip Orsula, Marco Totka, Abdoulaye Ottara, Witan Sulaeman, Juraj Piroska, Egy Maulana Vikri, Giannis Niarchos
(sha)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More