Tim Putri Indonesia Juara BATC 2022, Greysia Polii Beri Bonus 100 Juta

Rabu, 23 Februari 2022 - 11:00 WIB
Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia berhasil memenangi Kejuaraan Asia Beregu (BATC) 2022. Ini mendapat apresiasi dari Greysia Polii dengan memberi bonus Rp100 juta. Foto: Instagram
JAKARTA - Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia berhasil memenangi Kejuaraan Asia Beregu (BATC) 2022. Ini mendapat apresiasi dari pebulu tangkis putri senior, Greysia Polii dengan memberi bonus sebesar Rp100 juta.



Tim putri Indonesia keluar sebagai juara setelah sukses mengalahkan Korea Selatan di partai final. Pasukan yang dipimpin Gregoria Mariska Tunjung itu menang dengan skor akhir 3-1 di Setia Convention Centre, Selangor, Malaysia, Minggu (20/2/2022).



Greysia ikut bangga dengan pencapaian yang diraih para juniornya. Itu sebabnya apresiasi tinggi ditunjukan dengan memberikan bonus uang serta produk usaha sepatu miliknya.

“Dari perusahaan saya ingin mengapresiasi prestasi mereka dengan memberikan Produk Fine Counsel dan cash nominal 100 juta,” kata Greysia kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Rabu (23/2/2022).

“Ini prestasi yang patut dihargai dari kalangan manapun termasuk saya sebagai salah satu senior mereka,” sambungnya.

Greysia berharap bonus yang diberikannya bisa menjadi pemicu semangat para juniornya untuk terus berprestasi. Karenanya, peraih medali emas Olimpiade itu tidak ragu untuk memberikan bonus besar.

“Saya hanya ingin mereka merasakan sewaktu mereka berprestasi, prestasi mereka juga dihargai dan diakui,” jelasnya.

“Ini penting karena saya yakin ini akan menimbulkan rasa keinginan yg luar biasa untuk bisa berprestasi lebih di kemudian hari,” harapnya.

Baca Juga: Ranking Dunia Pebulu Tangkis Indonesia Melejit Usai Bersinar di BATC 2022

Bonus yang diberikan oleh Greysia diharapkan menjadi pemantik semangat Gregoria dan kolega. Apalagi, mereka tengah bersiap untuk berpartisipasi dalam berbagai turnamen besar seperti Piala Uber dan SEA Games.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More