Siap Digeber, Ini Jadwal Lengkap Seri Pembuka MotoGP Qatar 2022

Selasa, 01 Maret 2022 - 10:02 WIB
MotoGP Qatar 2022 membuka seri pertama di Sirkuit Internasional Losail/Foto/motogp.com
DOHA - MotoGP 2022 siap digelar pekan ini. MotoGP Qatar 2022 membuka seri pertama di Sirkuit Internasional Losail, mulai, Jumat (4/3/2022) hingga Minggu (6/3/2022).

Grand Prix Qatar merupakan salah satu lomba paling spektakuler di MotoGP. Aksi di Qatar, berlangsung pada malam hari di bawah lampu sorot Sirkuit Lusail yang cemerlang. Sirkuit di wilayah gurun berjarak sekitar 30 km di luar Doha, ibu kota Qatar.





Lomba MotoGP Qatar 2022 berlangsung Minggu (6/3/2022) pukul 22.00 WIB. Sejumlah pembalap menyatakan optmismenya menghadapi lomba pembuka, sebelum tampil di MotoGP Indonesia pada Minggu (20/3/2022) di Sirkuit Mandalika.

Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez melihat peta persaingan di MotoGP 2022 semakin ketat. Dia pun menyebut sebanyak 10 sampai 12 pembalap berpotensi meraih gelar juara.



Marquez diprediksi bakal menjalani tahun kebangkitannya di MotoGP 2022 ini. Peraih enam kali gelar juara dunia itu akan kembali kompetitif setelah dua tahun terakhir yang suram bagi karirnya.

Marquez berjuang memulihkan diri dari cedera yang bertubi-tubi menyerangnya. Mulai dari patah tangan pada 2019 lalu, absen di 2020, memulai musim 2021 di pertengahan, hingga tak menuntaskan sesi terakhir balapan karena cedera Diploplia yang kambuh.

Sempat diragukan tampil di musim ini, Marquez menjawab tantangan dengan performa apik selama pra musim. Lima hari dilalui di Sepang, Malaysia dan Mandalika, Indonesia, dia mampu membawa timnya berjaya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More